Find Us On Social Media :

Sigap Hadapi Virus Corona, Departemen Keamanan Beberkan Cara Jitu Persiapkan Diri Bertahan di Tengah Wabah, Ternyata Hanya 3 Barang Sepele Ini yang Harus Disiapkan, Apa Saja?

By None, Rabu, 18 Maret 2020 | 18:30 WIB

Pusat perbelanjaan Grand Lucky di kawasan SCBD, Jakarta Selatan dipenuhi warga yang ingin membeli kebutuhan pokok pasca informasi dua orang WNI positif terinfeksi virus corona. Foto di lokasi Senin (1/3/2020)

GridPop.ID - Wabah virus corona atau Covid-19 kini tengah menjadi sorotan publik di berbagai penjuru dunia termasuk Indonesia.

Pasalnya, sejak Senin (2/3/2020) lalu negara kita telah menyatakan adanya pasien yang positif terjangkit virus corona.

Menyusul kabar tersebut, beberapa orang pun tampak mulai panik membeli berbagai macam kebutuhan hingga persediaan barang seperti masker dan cairan antiseptik pun ludes di pasaran.

Baca Juga: 4 Tahun Silam Ngotot Minta Penjarakan Jessica Kumala Wongso yang Tega Bunuh Putrinya Pakai Racun Sianida, Kini Ayah Mendiang Mirna Pinang Wanita Muda yang Super Cantik!

Hal itu pula yang kemudian membuat orang-orang di seluruh dunia berlomba menyimpan barang-barang, mulai dari masker, bahan makanan hingga tisu toilet, apalagi kasus virus corona yang terus meningkat.

Namun, terlepas dari fakta bahwa kita terpapar virus corona atau tidak, memang ada hal-hal penting yang perlu disiapkan.

"Simpan persediaan air dan makanan untuk dua minggu," saran situs darurat dan persiapan bencana Departemen Keamanan AS, ready.gov.

Situs ini juga menyarankan pemeriksaan berkala terhadap obat resep untuk memastikan pasokan selalu ada dan memastikan obat tanpa resep seperti obat penghilang rasa sakit, batuk, dan obat flu selalu tersedia di rumah.

Baca Juga: Pilu, Niat Hati Ingin Mengantar Orderan, Driver Ojol Perempuan Ini Alami Nasib Nahas hingga Menangis Histeris di Depan Restoran: Saya Narik Pake Apa?