GridPop.ID - Wabah virus corona kini tengah menjadi sorotan publik sejak ditemukannya beberapa pasien yang dinyatakan positif terjangkit di Indonesia.
Masyarakatpun mulai panik membeli berbagai barang seperti masker dan cairan antiseptik hingga barang-barang tersebut menjadi langka di pasaran.
Salah satu cara untuk mengantisipasi persebaran virus tersebut adalah dengan menjaga kebersihan diri dan barang-barang disekitar kita yang biasanya dilakukan dengan cairan disinfektan.
Desinfektan menjadi salah satu benda yang dibutuhkan untuk mencegah penularan virus corona.
Cairan disinfektan dapat menghilangkan virus yang menempel pada permukaan benda-benda yang biasa disentuh.
Tak banyak yang tahu, cairan pemutih baju yang mengandung klorin dapat digunakan sebagai disinfektan yang cukup ampuh membunuh kuman dan virus berbahaya.