GridPop.ID - Virus Corona kian mewabah di Indonesia hingga saat ini.
Bahkan, sejumlah tenaga medis kekurangan pakaian pelindung dan juga masker untuk melindungi mereka saat merawat pasien.
Para selebriti pun berlomba-lomba untuk melakukan penggalangan dana agar bisa membantu menangani virus corona ini.
Pasangan artis Raffi Ahmad dan Nagita Slavina tengah menjadi sorotan usai mewabahnya virus corona atau covid-19 di Indonesia.
Dikenal tajir melintir dan kerap memamerkan pundi-pundi kekayaan di sosial media, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina rupanya sempat mendapat teguran keras dari para netizen.
Bukan tanpa alasan, mereka bertanya-tanya mengapa Raffi Ahmad dan Nagita Slavina tak kunjung menggalang donasi untuk perangi virus corona di Tanah Air.
Padahal kondisi dalam negeri kian hari kian memprihatinkan akibat wabah ini.
Berdasarkan pemberitaan Kompas.com, juru bicara pemerintah untuk penanganan virus corona, Achmad Yurianto mengumumkan perkembangan terbaru wabah tersebut.
Pada Jumat (20/3/2020), tercatat total pasien positif virus corona di Indonesia telah mencapai 369 kasus dan 32 orang dinyatakan meninggal dunia.
Tak heran, sebagian netizen lantas membandingkan orang tua Rafathar tersebut dengan sederet artis Korea yang tak segan merogoh kocek pribadi demi berkontribusi membantu pemerintahnya.
Bak tahu sepak terjangnya begitu ditunggu-tunggu masyarakat, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina akhirnya turun tangan.
Kabar ini disampaikan langsung oleh Raffi Ahmad lewat story pribadinya @raffinagita1717 pada Sabtu (21/3/2020).
Usut punya usut, suami Nagita Slavina tersebut menggalang donasi untuk perangi virus corona melalui sebuah situs bernama kitabisa.com.
Tak hanya menyumbang sejumlah dana, Raffi Ahmad rupanya mengajak masyarakat Indonesia untuk berdonasi bersamanya.
Dalam Insta storynya tersebut, presenter 33 tahun ini meminta uluran tangan netizen agar ikut andil.
“Ayo guys, masih banyak waktu. Kita perlu membantu dan banyak yang perlu kita bantu.
Apapun, berapapun dari kalian seikhlasnya kita akan tampung dari kalian semuanya.
Bener-bener untuk yang membutuhkan dalam kondisi begini guys. Yuk!” seru Raffi Ahmad dalam Insta story miliknya.
Popularitas Raffi Ahmad dan Nagita Slavina nyatanya tak dapat dipandang sebelah mata.
Aksi sosial bertajuk ‘Lindungi Tenaga Medis dan Masyarakat dari Corona’ ini berhasil meraup dana lebih dari setengah miliar rupiah sejak diutas pada 18 Maret 2020 lalu.
Melansir laman kitabisa.com, hingga berita ini ditulis, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina telah mengumpulkan Rp 563.673.337 yang berasal dari 8424 donatur.
Jumlah ini jauh melebihi ekspektasi lantaran Raffi Ahmad dan Nagita Slavina awalnya hanya menargetkan donasi sebesar Rp 500 juta.
Dana ini nantinya akan dimanfaatkan untuk membantu tenaga medis, driver ojol, pedagang keliling, hingga pegawai rumah sakit yang merasakan dampak adanya virus corona.
Dalam keterangan yang ditulis dalam situs tersebut, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina berencana kebutuhan bantuan seperti sembako untuk bantu masyarakat yang membutuhkan dan harus bekerja di luar rumah.
Selain itu, mereka juga menggunakan dana ini untuk masker, hand sanitizer, sarung tangan plastik, dan alat perlindungan diri lainnya untuk tenaga kesehatan di Rumah Sakit Rujukan virus corona atau covid-19.
(*)