Find Us On Social Media :

Bak Ketiban Karma Instan Usai Nekat Mudik di Tengah Wabah Corona, Pria Ini Malah Pergoki Istrinya Selingkuh dengan Kades di Kampung Halaman, Ceritanya Bikin Geleng-geleng Kepala

By None, Kamis, 2 April 2020 | 18:30 WIB

Seorang pria pergoki istrinya selingkuh dengan kepala desa di kampung halamannya

GridPop.ID - Demi meminimalisir penyebaran virus corona di Indonesia, pemerintah telah mengeluarkan himbauan untuk tidak mudik ke kampung halaman.

Namun, beberapa orang masih saja nekat untuk pulang lantaran memiliki libur panjang atau pekerjaan yang bisa dikerjaan dirumah.

Sayangnya, kejadian nahas justru dialami oleh seorang pria yang nekat mudik ke kampung halamannya di Wonogiri, Jawa Tengah.

Baca Juga: Kabar Gembira Kembali Berhembus, Karena Keuntungan yang Dimiliki Indonesia Ini, Pemerintah Umumkan Perkiraan Bulan April Wabah Virus Corona Akan Berakhir!

Diketahui TD adalah seorang perantau yang mengadu nasibnya ke Jakarta.

Dirinya memutuskan untuk mudik lebih awal karena dampak merebaknya wabah virus corona di ibu kota.

Bukannya sambutan hangat keluarga yang dia dapat.

Namun justru kenyataan menyakitkan lantaran TD mendapati istrinya tengah berselingkuh.

Baca Juga: Harga Dirinya Terluka Pernah Ditawar Untuk Temani Jalan-jalan ke Luar Negeri dengan Bayaran Rp 200 Juta, Luna Maya Beri Sindiran Menohok untuk Sang Penawar: Sorry Aku Nggak Jualan!

Peristiwa ini terjadi Kecamatan Karangtengah, Wonogiri, pada Kamis (26/3/2020) lalu.

Ia memergoki istrinya, AL (27) selingkuh alias tidur dengan BD (47), seorang Kades alias kepala desa di kecamatan tersebut.

Terbongkarnya hubungan AL dan BD adalah saat suami AL, TD, pulang dari Jakarta tanpa sepengetahuan AL.

TD kemudian tinggal di rumah ibu kandungnya.

Saat TD ingin menjenguk anaknya yang tinggal bersama istrinya, dia mendapati ada sandal pria di depan rumah.

Baca Juga: Puluhan Ribu Narapidana Bakal Dibebaskan, Tapi Pedangdut Saipul Jamil Luput dari Daftar Tersebut, Kenapa?

"Saat diintip, dia melihat ada sepeda motor di dalam rumah," imbuhnya.

TD lantas memberitahu kepada warga sekitar untuk meminta bantuan, dan warga mulai berkumpul.

"Setelah warga berkumpul kemudian salah satu warga mengetuk pintu rumah, namun tidak ada jawaban."

"Pada saat itu warga sudah mengepung rumah AL, ternyata BD melarikan diri lewat pintu belakang tapi akhirnya berhasil ditangkap warga dan diamankan," jelasnya.

Kejadian tersebut terjadi di rumah AL pada Kamis (26/3/2020) sekitar pukul 23.30 WIB.

Baca Juga: Kenakan Kalung Antivirus Persis Milik Nagita Slavina, Ayu Ting Ting Tuai Hujatan Netizen Karena Dituding Jiplak Gaya Istri Raffi Ahmad, Umi Kalsum Naik Pitam: Kok Bisanya Nyampah di Lapak Orang

"Ya, saya menerima laporan dari warga terkait kejadian tersebut, dan saya jadi serba salah," katanya saat dihubungi awak media, Minggu (29/3/2020).

Dia mengaku, dalam posisi yang sulit mengingat oknum Kades tersebut adalah teman seperjuangannya, dan suami terlapor adalah warganya.

"Tapi bagaimana lagi, kita kan enggak bisa membendung massa," imbuhnya.

Warga yang sudah emosi kemudian menangkap dan menahan BD di rumah selingkuhannya itu.

Baca Juga: Sudah Bisa Ngurus Anak Sejak Usianya 20-an, Sule Curhat Cara Bangun Chemistry dengan 4 Orang Anaknya

Untuk meredam emosi warga, Kades Temboro membawa yang bersangkutan ke Mapolsek Karangtengah.

"Saya ambil jalan tengah, biar polisi yang menangani kasus ini," tandasnya.

Tak Harmonis

Skandal perselingkuhan oknum kepala desa (kades) di Kecamatan Karangtengah, Wonogiri, diduga karena rumah tangga si perempuan yang menjadi selingkuhan tak harmonis dengan suaminya.

Oknum kades berinisial BD (47) diduga memiliki hubungan gelap dengan perempuan berinisial AL (27).

Baca Juga: Getol Teriakkan Soal Penyebaran Virus Corona, Dokter Tirta Malah Dinyatakan Sebagai PDP Hingga Dituding Positif Terjangkit Covid-19: Saya Akui Saya Bodoh!

Pemicu berawal dari kehidupan rumah tangga AL dengan suaminya, TD, yang tidak harmonis.

"Saya dapat informasi pemicu perselingkuhan itu lantaran kehidupan rumah tangga AL dan TD ini sudah tidak harmonis," papar Kades Temboro Kecamatan Karangtengah, Sriyatno, Senin (30/3/2020).

Kades Babak Belur

Penggerebekan yang dilakukan warga kepada salah satu oknum Kepala Desa (Kades) di Kecamatan Karangtengah, Wonogiri BD (47) yang diduga selingkuh beberapa waktu lalu berbuntut panjang.

Oknum Kades tersebut kini melaporkan balik lantaran merasa proses penggerebekan yang dilakukan warga di rumah wanita berinisial AL (27) disertai dengan aksi penganiayaan.

Baca Juga: Kabar Gembira, Andrea Dian Dinyatakan Negatif Covid-19 Setelah Jalani Karantina Selama 12 Hari, Ganindra Bimo Sumringah: Hore, Bisa Cepet Pulang!

Akibatnya, oknum Kades tersebut babak belur dihajar massa.

Pengacara BD, Asri Purwanti menjelaskan warga langsung menghajar klientnya saat melakukan penggerebekan.

Tangan dan kaki BD diikat kemudian dipukul dan ditendang berulang kali, bahkan BD mengaku mendapat ancaman pembunuhan dari warga.

“Ini kan negara hukum, kalau main hakim sendiri melanggar aturan, masuk pidana pasal 170 KUHP,” kata Asri, Selasa (31/3/2020).

Baca Juga: Dulu Tersohor hingga Jadi Bos Apartemen Paling Mewah di Jakarta, Siapa Sangka Artis Kawakan Ini Jadi Sosok Hebat di Balik Kesuksesan Menteri Perindustrian Indonesia!

Ia menambahkan, BD mengenal beberapa warga yang melakukan penganiayaan terhadap dirinya, termasuk yang mengingkat tangan dan kakinya.

Dengan dinaikkan kasus tersebut, polisi dapat mengungkap siapa saja warga yang turut serta menganiaya kliennya.

“Kami melapor ke polisi, biar menjadi pembelajaran untuk semuanya,” tandasnya. (*)

 

Artikel ini telah tayang di Tribunstyle.com dengan judul Pria Ini Mudik ke Wonogiri Saat Wabah Corona, Malah Pergoki Sang Istri Selingkuh dengan Pak Kades