Find Us On Social Media :

Nekat Pulang Kampung di Tengah Wabah Virus Corona, Vocalist Band LYLA Langsung Berstatus ODP Covid-19 dan Jalani Karantina Mandiri, Ario: Banyak Kekhawatiran Sebenarnya

By Sintia Nur Hanifah, Selasa, 7 April 2020 | 13:15 WIB

Ditetapkan Sebagai ODP Corona, Ario Vokalis LYLA Karantina Diri Selama 14 Hari

Tetapi, Ario Setiawan memastikan dirinya bebas dari virus corona walau berstatus sebagai ODP.

Menurut Ario, ia sudah melalui serangkaian pemeriksaan saat menuju Pontianak dari Jakarta.

Meskipun, tes yang dijalaninya hanya sebatas screening di bandara.

“Kalau pemeriksaan sebenarnya sudah dari Bandara Jakarta, pemeriksaan ketat juga dari dokter bandara. Kemudian, di bandara Pontianak diperiksa lagi,” Ario Setiawan.

Baca Juga: Resmi Pacari Duda Kaya Raya, Zaskia Gotik Diam-diam Sudah Siapkan Kamar Pengantin Mewah di Rumah Barunya, Kekasih Sirajuddin Mahmud: Mudah-mudahan Ini yang Terbaik!

“Bahkan, di perjalanan pulang menuju kampung halaman di periksa lagi. Tesnya screening saja,” ujarnya menambahkan.

Dirinya pun menjalani pemeriksaan berkali-kali lantaran jarak antaran Bandara ke kampungnya cukup jauh.

“Kebetulan rumah saya sekitar lima sampai enam jam dari Pontianak, di Kabupaten Sekadau. Setiap kabupaten yang dilewati ada pemeriksaan,” ujar Ario.

Usut punya usut, rupanya tindakan nekat Ario untuk mudik ke kampung halamannya itu memiliki alasan kuat.

Baca Juga: 11 Tahun Lalu Bercerai Hingga Lama Tak Tersiar Kabar Tentang Mantan Suami, Rossa Mendadak Dapat Perlakuan Ini dari Yoyo 'Padi' saat Pamer Foto Nikah, sang Penyanyi Beri Respon Begini

Dikutip dari Kompas.com, Ario Setiawan mengaku ada urusan keluarga yan sangat penting sehingga dia harus pulang kampung.

“Pertama karena ada urusan keluarga yang penting,” ujar Ario melalui pesan singkat kepada Kompas.com, Senin (6/4/2020).