Rupanya, setelah cukup lama berada di Rumah Sakit dan diisolasi, satu keluarga itu pun dinyatakan sembuh.
Bahkan satu keluarga asal Malaysia ini diperbolehkan pulang, hari ini, Senin (6/4/2020).
Hal tersebut disampaikan oleh sang Dokter, yakni Dr Samsu Ambia Ismail, (seorang spesialis dan kepala departemen darurat & trauma di Rumah Sakit Teluk Intan), menurut laporan The Leader's Online.
Keluarga itu menjalani tiga tes sebelum dinyatakan sembuh total.
Meski sudah sembuh, satu keluarga ini tetap diperintahkan untuk menjalani karantina selama 14 hari di rumah.
Untuk saat ini, keluarga sedang melakukan metode disinfeksi di rumah sebagai pencegahan.
Setelah 14 hari karantina di rumah, mereka semua dapat kembali ke kehidupan normal.
"Kita harus (mematuhi) karantina yang ketat. Makanan dan bahan mentah akan dikirimkan kepada kami oleh pihak berwenang.