Find Us On Social Media :

3 Tahun Menikah, Dewi Sandra Akui Tak Tahu Menahu Alasan Glenn Fredly Ceraikan Dirinya, Sang Artis: Sampai Hari Inipun Saya Nggak Tahu Masalahnya Dimana?

By Maria Andriana Oky, Minggu, 12 April 2020 | 11:30 WIB

Suka-Duka Kisah Asmara Glenn Fredly dan Dewi Sandra, Tak Direstui Orang Tua Sampai Menikah Diam-Diam Hingga Akhirnya Terungkap Alasan Keduanya Bercerai

"Setelah berpisah memang sempat ada jarak, tapi setelah itu berangsur-angsur membaik. Sangat baik, malah. Kami sepakat, apa yang terjadi di masa lalu tidak bisa dihapus.

"Kehidupan terus berjalan ke depan. Itu yang membuat saya dan Dewi dewasa untuk melihat segala sesuatunya sekarang," ucap Glenn dalam Tabloid NOVA no. 1244, edisi 26 Desember 2011 - 01 Januari 2012.

Baca Juga: Usianya Nyaris Kepala 4 dan Tak Kunjung Dapat Jodoh, Presenter Cantik Ini Diterawang Diikuti oleh Sosok Menyeramkan, Anak Indigo: Terlalu Protektif

Sang musisi kini telah berpulang ke rumah Tuhan.

Seperti yang diberitakan Kompas.com, Glenn Fredly meninggal dunia setelah berjuang melawan penyakit meningitis yang dideritanya.

Glenn dinyatakan mengidap meningitis sebelum mengembuskan napas terakhirnya.

Hal itu dibenarkan oleh vokalis dan aktivis Kadri Mohamad saat dihubungi wartawan.

"Glenn meninggal sekitar jam 6 habis maghrib di RS Setia Mitra. Penyakitnya meningitis, itu yang saya dapat dari manjemen dan yang lain-lain," kata Kadri.

Baca Juga: Sempat Alami Musibah, Kakek 91 Tahun Penjual Rujak Ini Banjir Rezeki Usai Ditipu Oknum Tak Bertanggung Jawab yang Bayar Pakai Uang Palsu Hingga Rugi RP 150 Ribu

Hal yang sama juga dikatakan oleh pihak keluarga. Melalui pernyataan resminya, Mozes Latuihamalo, perwakilan keluarga, membenarkan kabar Glenn Fredly meninggal Rabu, pukul 18.47 WIB, karena penyakit meningitis. (*)