Find Us On Social Media :

KABAR DUKA: Maestro Campursari Didi Kempot Meninggal Dunia, Ini Kata Keluarga Soal Riwayat Penyakitnya

By Sintia Nur Hanifah, Selasa, 5 Mei 2020 | 09:26 WIB

Penyanyi campursari Didi Kempot meninggal dunia pada Selasa, 5 Mei 2020 pagi.

Lilik menyebut bahwa akhir-akhir ini adiknya kelelahan karena banyak kegiatan.

"Kalau saya prediksi ya begitu mbak, kecapekan," ungkap Lilik.

Lilik menyebut selama ini Didi Kempot tidak pernah mengeluhkan sakit.

"Dia enggak bilang kalau ngomong sakit betul, enggak ngomong," kata Lilik.

Baca Juga: Bagikan Momen Sahur dengan Ke 3 Putranya Tanpa Sang Suami, Sikap Maia Estianty Kena Senggol Netizen hingga Balas dengan Kritikan Menohok: Menghormati Privasi!

Lilik mengaku belum tahu kapan dan di mana Didi Kempot akan dimakamkan lantaran masih harus berdiskusi dengan keluarga.

"Belum mbak, rapat keluarga dulu," ujar Lilik.

Ketika ditanya soal riwayat penyakit, Lilik menyebut adiknya tak memiliki riwayat penyakit apapun.

"Enggak ada (riwayat penyakit), mbak," jawab Lilik.

Baca Juga: Berbanding Terbalik dengan Jakarta yang Tunjukkan Penurunan, 3 Kota Besar Ini Terancam Alami Ledakan Pasien Covid-19 Akibat Pandemi Virus Corona: Kita Berdoa Semoga Tidak Terlalu Banyak

Kepergian musisi legendaris sekaligus maestro campursari itu meninggalkan duka mendalam bagi para penggemarnya.

Selamat jalan The Godfather of Broken Heart, Didi Kempot! (*)