"Saya selalu sampaikan lebih baik kalau mau cover lagu siapa pun itu izin karena itu ada hak ciptanya, ada penciptanya," kata Didi Kempot saat konferensi pers 'Konangan Concert' di Live Space SCBD, Jakarta Selatan, Jumat (20/9/2019) silam.
Bahkan, lanjut Didi, penyanyi yang ingin meng-cover lagu-lagu milik musisi yang sudah tiada juga tetap harus meminta izin dari pihak ahli waris sang musisi.
"Yang sudah mati pun kalau bisa diminta izin sama keluarganya atau ahli warisnya. Lah ini masih hidup kok pada nyolong," tegas Didi.
"Gak apa-apa saya bilang (mau cover lagu), tapi hati-hati dosaku sama anak, istri, cucu-cucuku kamu nanti yang ngambil," tandasnya.
Hingga saat ini, adik kandung pelawak Mamiek Prakoso itu pun mengaku sama sekali belum menerima royalti dari lagu-lagunya yang banyak di-cover.
"Harapan saya, dapat (royalti). (Hingga saat ini) belum (menerima royalti)," pungkas Didi Kempot.
(*)
(Grid.ID/Annisa Dienfitri Awalia)
Artikel ini telah tayang di Grid.ID dengan judul Tak Pernah Dapat Royalti Hasil Cover Lagu-lagunya, Didi Kempot: Hati-hati Dosaku Nanti Kamu yang Ngambil