Sementara itu berdasarkan pantauan TribunStyle dari Instagram, Roy Kiyoshi sebenarnya sempat memamerkan hobi barunya ke publik.
Ia mengunggah video wawancaranya dengan sebuah stasiun televisi.
"No caption," tulis Roy dalam keterangan foto.
Dalam tayangan tersebut, Roy mengaku bila berkebun adalah kegemaran barunya.
"Di luar dari karakter saya yang misterius, saya juga punya karakter yang suka dengan hijau-hijauan.
Kalian ada yang ngira Roy Kiyoshi itu ada yang misterius, itu iya, tapi saya juga suka yang berhubungan dengan keindahan dan seni," ungkap Roy.
Tak sekadar hobi, Roy mengaku dirinya sangat terbantu dengan hadirnya tanaman di rumahnya.
Pasalnya, tanaman tersebut membantunya menghilangkan stress.