GridPop.ID - Apa yang akan kamu lakukan jika menemukan segepok uang bernilai Rp 2,2 milliar tergeletak di jalan?
Mungkin sebagian orang akan mengambilnya untuk dipakai memenuhi kebutuhan hidupnya.
Namun, tindakan berbeda justru dilakukan oleh seorang pemuda dari New Mexico, Amerika Serikat ini.
Melansir Daily Metro pada Sabtu (9/5/20), kisah tersebut dialami oleh seorang pemuda berusia 19 tahun bernama Jose Nunez Romariz.
Jose menemukan uang tersebut tergeletak di tanah bebungkus plastik di Albequerque, New Mexico, AS.
Setelah membukanya, dia tekejut karena kantong tersebut ternyata berisi uang senilai, 135.000 dollar US (sekitar Rp2,2 miliar).
Mengetahui uang bernilai fantastis tersebut, dia lantas tak mengambilnya secara pribadi.