GridPop.ID - Baru-baru ini Youtuber Kekeyi jadi perbincangan seantero jagad.
Semenjak mencoba peruntungan di dunia tarik suara, Kekeyi menuai kontroversi.
Sebelumnya video klip Kekeyi tembus menjadi trending nomor 1 di YouTube selama beberapa hari.
Sayangnya, kemunculan lagu baru milik Kekeyi mengundang pro dan kontra.
Ada satu bait lirik yang disebut mirip dengan lagu yang pernah dinyanyikan Rinni Wulandari (Rinni Idol) yang berjudul Aku Bukan Boneka.
Namun, dalam sesi berbincang dengan Anji, Kekeyi mengaku tak ada niat untuk menjiplak lagu milik Rinni tersebut.
Bahkan, ia mengaku tak tahu menahu soal lagu Aku Bukan Boneka yang sebelumnya sempat hits di zamannya.
Permasalahan itu pun makin berbuntut panjang, hingga video klip lagu Keke Bukan Boneka dihapus.
Setelahnya, beberapa artis yang memberikan pembelaan untuk Kekeyi, salah satunya Kevin Aprilio.
Bahkan Kevin menunjukkan bagaimana sifat asli dari Kekeyi.
Dalam unggahan pertama, Kevin meminta izin Kekeyi untuk meng-cover lagunya, Keke Bukan Boneka.
Setelahnya, Kevin kembali memperlihatkan pesan Instgaramnya dengan Kekeyi.
Ia terlihat kaget lantaran viedo klip lagu Kekeyi diturunkan. Menurutnya, Kekeyi berbakat untuk menulis lirik lagu.
Kekeyi pun memberikan respon yang cukup bijak.
"Biarin aja kak, rezeki sudah ada yang ngatur," jawab Kekeyi.
"Mungkin bkn takdir q untuk terjun disitu," tambahnya.
"Aduh... smngt ya key. Sumpah sedih aku..km org baik," timpal Kevin dengan membongkar sifat asli Kekeyi yang menurutnya baik.
Mengetahui Kekeyi menjawab demikian, Kevin pun memberikan semangat dan berdoa semoga ada rezeki yang lebih besar menanti si youtuber.
Dalam caption, Kevin menyayangkan mengapa video klip lagu Kekeyi diturunkan, padahal menurutnya hanya bagian kecil dari lagu tersebut yang mirip dengan lagu Aku Bukan Boneka.
"Kenapa di take down?? Miripnya cuman sedikit bgtt, bukan part yang ada nada vocal," tulis Kevin.
Kevin pun menyarankan agar pihak yang menurunkan lagu tersebut bisa menghargai jerih payah Kekeyi membuat dan memproduksi lagu.
"Tlg lah pihak yg takedown jgn di takedown gitu aja. Hargai juga Kekey susah payah bikin clip, lagu, dan semua aspek lainnya. Wah parah sih. Seenggaknya ada ngobrol dulu / gimana gitu sebelum take down... Tolong lah liat sisi positifnya orang. Jangan lihat dari satu / dua sisi saja. Orang baik ini. #savelagukekey," tutup Kevin.
GridPop.ID (*)