"Cuma posisi Taqy menikahi Alma itu 3 bulan setelah dia sudah berhijrah dan berhijab, H-3 sebelum pernikahan Taqy kumpul bersama keluarga menanyakan komitmen Alma bener-bener mau dibimbing atau nggak."
"Karna kalau pengen dibimbing katakan iya, maka pernikahan kita akan dilanjutkan, tapi kalau memang tidak belum komit dengan apa yang disampaikan maka nggak usah."
"Alma mengatakan iya, berarti dia sudah menerima konsekuensi apapun terkait dari Taqy dan Taqy sudah berusaha waktu itu untuk menasehati dengan baik dan halus, juga dengan cara yang tegas."
Dari cerita yang diungkap oleh Taqy, Salmafina bukan hanya tak nurut padanya tapi juga melawan saat diingatkan.
Saat Taqy mencoba mengingatkan, Salmafina selalu menjawabnya dengan kata 'apose'.
"Itu sudah proses yang panjang, Taqy lihat perkembangan Alma sampai dimana, sesuai nggak dengan komitmen diawal ketika dia berjanji sebelum pernikahan."
"Kalau memang siap dibimbing ya nurut, ini ada orang nggak nurut tapi juga melawan, kalau diingetin gitu ya 'apose', 'apasih', gimana suami nggak ini (marah) coba, tapi sudah berusaha sabar."
Taqy pun merasa kecewa karena Salmafina kerap membuka aib rumah tangga di sosial media.