Find Us On Social Media :

Diserang Kanker Ovarium, Artis Cantik Jelita Ini Hentikan Kebiasaan Simpan Makanan di Kulkas, Ini Alasannya

By None, Minggu, 5 Juli 2020 | 14:30 WIB

Ilustrasi

Wanita 46 tahun ini mengakui, dirinya tumbuh dalam keluarga dengan riwayat kanker yang kuat.

Ibu dan neneknya meninggal dunia karena kanker, begitu pula ayah dari sang suami Gilang Ramadhan yang meninggal karena kanker prostat, serta ada keluarga besar yang meninggal karena kanker payudara.

Sejak itu, dirinya mengakui ia berkomitmen untuk menjalani pola hidup sehat dan tidak sembarangan memilih asupan makanan.

Menyadari kalau dirinya membawa penyakit generatif, presenter ini tidak mau anak-anaknya ikut terkena penyakit ini.

Baca Juga: Diklaim Mampu Bunuh Virus Sampai 100 Persen, Kalung Antivirus Corona Produksi Kementerian Pertanian Ditertawakan dan Dicibir Habis-habisan: Ini Obat Apa Jimat?

Shahnaz memiliki kepedulian tinggi pada masakan, cara memasak hingga cara ia menyimpan bahan makanan pun menjadi perhatian untuk menjaga dirinya dan seluruh anggota keluarga.

Ibu tiga anak ini juga tidak sembarangan dalam memilih makanan.

Ia menjaga pola makan dengan berhenti mengonsumsi daging merah seperti rendang, makanan cepat saji, makanan kalengan, pun hanya sesekali mengonsumsi ikan asin dan makanan yang diolah dengan cara dibakar.

Menurutnya, daging merah kendati lezat namun berkontribusi menyuburkan pertumbuhan sel yang tidak baik.