Find Us On Social Media :

Ngelunjak Ingin Jadi Permaisuri, Selir Raja Thailand ini Bikin Rencana untuk Halangi Pengangkatan Ratu, Akhirnya Harus Rela Kehilangan Gelar Bangsawan

By None, Rabu, 17 Juni 2020 | 10:45 WIB

Ngelunjak Ingin Jadi Permaisuri, Selir Raja Thailand ini Bikin Rencana untuk Halangi Pengangkatan Ratu, Akhirnya Harus Rela Kehilangan Gelar Bangsawan

Tindakan Sineenat yang ingin mempunyai kedudukan setara dengan permaisuri juga dirasa telah memecah belah berbagai pihak di kerajaan Thailand.

"Perilakunya dianggap tidak menghormati keputusan Yang Mulia, dan menyebabkan perpecahan di antara pihak kerjaan dan kesalahpahaman di antara masyarakat," imbuh pihak kerajaan.

Namun tak hanya gelar selirnya saja yang dicopot, Sineenat harus rela kehilangan semua gelar militernya.

Padahal karier Sineenat cukup cemerlang di bidang militer.

Baca Juga: Sering Temukan Kutu Dalam Beras? Jangan Langsung Buang Tapi Cukup Gunakan Bumbu Dapur ini, Dijamin Langsung Hilang dan Tak Datang Lagi!

Wanita 34 tahun ini telah menempuh pendidikan di Royal Thai Army Nursing College, dan lulus di usia yang sangat muda, yakni 23 tahun.

Sineenat bahkan menjadi pilot pesawat di Thailand.

Ia juga mendapat mandat untuk bertugas di unit pengawal kerajaan, khusus untuk raja.

Bahkan pada bulan Mei kemarin, Sineenat juga dianugerahi pangkat jenderal besar oleh sang raja.

Baca Juga: Kerja Keras Hingga Bisa Buat Istana Mewah 4 Lantai, Prilly Latuconsina Akui Tak Izinkan Calon Suaminya Kelak Tinggal di Rumah Hasil Banting Tulangnya, Ada Apa?

Pencopotan gelar yang dimiliki oleh Sineenat ini juga dibagikan di laman resmi Instagram kerajaan Thailand.

Laman @royalworldthailand, membagikan kabar pencopotan gelar Sineenat pada Senin (21/10/2019).

Keputusan sang raja bahkan mendapat tanggapan postif dari seorang ahli dari Universitas Naresuan.

"Langkah mendadak yang dibuat oleh raja memberi tahu kita bahwa dia ingin dipandang sebagai raja yang sangat bertanggung jawab,"

Baca Juga: Bak Ketiban Rejeki Nomplok, Petugas Kebersihan ini Tiba-tiba Disambangi Gadis Cantik dan Diajak Nikah, Cerita Misterius Dibaliknya Bikin Melongo

"Yang tidak akan menerima kemungkinan perpecahan di dalam kerajaan," ungkap Paul Chambers. 

(*)

Artikel ini telah tayang di Grid.ID dengan judul Punya Ambisi Kelewat Batas, Selir Raja Thailand Dicopot Gelarnya Lantaran Terobsesi Jadi Permaisuri dan Halangi Pengangkatan Ratu