Find Us On Social Media :

Salah Kaprah, Hentikan Kebiasaan Minum Teh Saat Makan Atau Setelahnya, Bahayanya Sangat Mengerikan Bagi Tubuh, Begini Penjelasan Ahli

By None, Selasa, 7 Juli 2020 | 08:42 WIB

Jadi andalan saat makan, minum teh setelah makan bisa picu penyakit berbahaya jika dilakukan terus menerus.

GridPop.ID - Minum teh bisa dibilang jadi kebiasaan orang di seluruh dunia.

Di Indonesia misalnya, teh biasa dikonsumsi sebagai pendamping makanan utama.

Teh bisa disajikan dingin atau panas, bisa juga manis dan tawar.

Apalagi di rumah makan, teh jadi minuman yang paling banyak dipesan.

Baca Juga: Terlanjur Gembar-gembor Segera Persunting Aurel Hermansyah, Atta Halilintar Malah Ngaku Tak Ingin Nikah Muda Gegara Hal Ini

Namun siapa sangka, kita harus berhenti minum teh sambil atau setelah makan, lo.

Seorang ahli gizi mengungkap efek mengerikan yang akan terjadi di dalam tubuh.

Efek Samping Minum Teh Sambil atau Setelah Makan

Ada beberapa waktu yang dipercaya tidak tepat untuk minum teh.

Salah satunya yakni dilakukan sambil maupun setelah makan.

Baca Juga: Dulu Ogah Akui El Barack Sebagai Anaknya, Mantan Suami Jessica Iskandar, Ludwig Tiba-tiba Nongol Lontarkan Sebuah Permintaan hingga Bikin Jedar Meradang

Minum teh sambil atau setelah makan berisiko mengganggu pencernaan dan penyerapan nutrisi ke dalam tubuh.

"Ada beberpa hal yang perlu diperhatikan sebelum minum teh, salah satunya adalah kapan sebaiknya kita minum teh," jelas Kepala Unit Gizi RS JIH Solo, Himaa Aliya, S.Gz, saat diwawancara Kompas.com, Rabu (22/11/2020).

Himaa menerangkan kandungan asam tannin dan polifenol dalam teh bisa mengganggu penyerapan protein dan zat besi.

"Pasalnya, asam tannin dan polifenol akan mengikat kedua zat gizi itu di dalam usus," terang dia.

Baca Juga: Sakit Hati dengan Sikap Baim Wong, Mantan Karyawan Bapau Buka Suara Ogah Dituding Jadi Kompor Perseteruan Suami Paula Verhoeven dengan Nikita Mirzani hingga Beberkan Kebobrokan Mantan Majikan!

Jika sampai terjadi hal itu, tubuh akhirnya tidak akan bisa menyerap dan mengurai zat zat protein dan zat besi.

Padahal, kata Himaa, tubuh membutuhkan kedua zat gizi tersebut untuk mendukung proses pertumbuhan dan perkembangan.

Maka dari itu, dia menyarankan masyarakat, terutama yang menderita anemia (kekurangan zat besi) lebih baik tidak membiasakan diri minum teh baik sambil atau setelah makan.

"Orang yang menderita anemia sebaiknya menghindari minum teh, baik habis atau sambil makan," terang Himaa.

Baca Juga: 6 Tahun Lamanya Jadi Asisten Rumah Tangga Keluarga Anang Hermansyah, Sosok Ini Bongkar Tabiat Asli Ashanty yang Suka Marah dan Gunakan Nada Keras Saat di Rumah

Waktu Paling Tepat Minum Teh

Jika ingin minum teh, Himma menganjurkan masyarakat melakukannya tidak sambil atau setelah makan.

Setidaknya minum teh lebih baik dilakukan 1 - 2 jam sebelum atau sesudah makan.

Hal ini tidak lain diperlukan agar zat yang terkandung dalam teh tidak menggangu penyerapan nutrisi dalam makanan.

"Jika setelah makan ingin minum teh, beri jeda waktu setidaknya 0,5 sampai 1 jam," saran Himaa.

Baca Juga: Tak Ingin Kecewakan Betrand Peto, Sarwendah Sampai Rela Lakukan Hal Besar Ini Demi Putra Sambungnya hingga Bikin Ruben Onsu Berlinang Air Mata: Itu di Luar Pemikiran

Saat ditanya lebih baik minum teh pada pagi, siang atau malam hari untuk kesehatan, dia menjawab, bebas sesuai selera masing-masing.

Hanya Himaa mengingatkan ketika ingin minum teh pada malam hari sebelum tidur, harus diperhatikan betul kandungan gulanya.

Pasalnya, kinerja sistem pencernaan seseorang pada malam hari tidak sebaik pada siang hari sehingga dikhawatirkan gula yang dikonsumsi menjadi tidak terurai.

"Selain itu, karena teh mengandung kafein, juga mungkin kurang cocok dikonsumsi pada malam hari karena bisa membuat seseorang menjadi susah tidur," jelas Himaa. GridPop.ID

Baca Juga: Awalnya Tidur di Kamar Sang Anak, Pria Ini Tega Ceraikan Sang Istri Demi Nikahi Darah Dagingnya Sendiri hingga Dikaruniai Keturunan, Kisahnya Berakhir Tragis!

Artikel ini telah tayang di SajianSedap.ID dengan judul: PENTING! Stop Minum Teh Sambil atau Setelah Makan, Ahli Gizi Ungkap Efek Mengerikan yang Akan Terjadi dalam Tubuh