Find Us On Social Media :

Kelewat Pelit, Oknum ASN Ini Sampai Tega Aniaya Seorang Nenek dan Cucunya Pakai Kayu Hanya karena Kepergok Ambil Ikan di Kubangan Air Sawah Miliknya!

By Arif B,None, Sabtu, 11 Juli 2020 | 07:42 WIB

Ilustrasi kekerasan dalam rumah tangga

GridPop.ID - Nasib malang menimpa seorang nenek bernama Amelia Neonane (56) bersama cucunya Yena Sesatonis (9).

Bagaimana tidak, hanya gara-gara ikan di kubangan air sawah, ia dan cucunya harus menerima perlakuan kasar oleh seorang oknum ASN Kantor Kecamatan Amanuban Selatan (Amsel).

Karena merasa tak terima, warga Desa Bena, Kecamatan Amanuban Selatan ini pun lantas melaporkan pelaku penganiayaan Cha Nuban ke polisi.

Baca Juga: Kasusnya Berbuntut Panjang, Pelaku Penganiaya Driver Ojol yang Viral di Riau Ketahuan Positif Pakai Narkoba

Baca Juga: Baru 2 Hari Hirup Udara Bebas, Tersangka Penganiayaan Dua Remaja Bahar bin Smith Kembali Ditangkap karena Singgung Penguasa, Berikut Faktanya!

Di Kantor Sanggar Suara Perempuan (SSP) SoE, Nenek Amelia mengaku penganiayaan terjadi pada Sabtu (27/6) pagi.

Saat itu, Amelia dan cucunya yang berumur 9 tahun sedang berada di sawah dengan tujuan memanen padi.

Ketika Amelia sibuk memanen, cucunya pergi ke sawah sebelah yang merupakan milik Cha Nuban untuk mencari ikan.

Baca Juga: Emosi Gagal Bercinta karena Alat Kelaminnya Tak Berdaya, Pria Ini Malah Aniaya Sang Istri dengan Sebilah Pisau hingga Alami Kejadian Tragis!

Rupanya ada kubangan air di sawah milik Cha Nuban.

Karena melihat ada banyak ikan, Yena memanggil neneknya untuk meminta bantuan.

"Kebetulan sawah saya dan sawah pelaku letaknya berdekatan."

"Sawah pelaku sendiri sudah habis panen. Cucu saya bermain di kubangan air yang berada di sawah pelaku sambil menangkap ikan," ungkap Amelia.

Baca Juga: Dikenal Ramah, Pedagang Roti ini Tega Benturkan Kepala Istri ke Tembok Hingga Menyekapnya Selama 3 Tahun Hanya karena Tak Bisa Masak

Saat membantu Yena itu lah pelaku datang membawa sebatang kayu.

Cha Nuban dikatakan korban berteriak saat berada di pinggir kolam, ia mengusir korban dan cucunya serta anak-anak lain agar keluar dari sawahnya.

Cha Nuban menyebut sawahnya bukan kolam ikan.

Belum sempat melangkahkan kaki keluar dari kubanhan, pelaku memukul korban dengan kayu.

Korban sontak terjatuh.

Baca Juga: 2 Tahun Tinggal Bareng Baim Wong, Nenek Ini Minta Pulang Kampung dan Ucap Permintaan Tak Biasa hingga Bikin Suami Paula Verhoeven Bersedih

Masih belum berhenti, Cha Nuban kemudian hendak memukul sang cucu.

Sontak saja korban meminta maaf kepada pelaku, ia meminta agar pelaku tidak memukuli cucunya.

"Dia pukul cucu saya di pantat hingga terjatuh," tutur korban.

Baca Juga: Telan Pil Pahit karena Nekat Mudik dari Jakarta ke Kampung Halaman, Satu Keluarga ini Alami Nasib Apes Lantaran Rumah sang Nenek Dijual hingga Sempat Terlantar di Jalanan

Karena tidak terima dengan perlakuan pelaku kepadanya, Amelia lantas melaporkan kasus tersebut ke Polsek Amanuban Selatan.

Saat berusaha dikonfirmasi lewat telepon pelaku, terdengar suara wanita mengangkat yang diduga sebagi istri Cha Nuban.

Wanita itu menyebut pelaku tidak di rumah dan akan kembali menghubungi.

Namun beberapa saat kemudian, nomor tersebut tidak mengangkat panggilan.

GridPop.ID (*)

Artikel ini telah tayang di Sosok.ID dengan judul "Cucu Tangkap Ikan di Kubangan Air Sawah, Nenek Amelia Dipukuli dengan Kayu Oleh Oknum ASN Kecamatan Amsel"