Find Us On Social Media :

Bara Api Perseteruan di Korea Makin Memanas Usai Kim Yo Jong Lakukan Hal Ini, Pemerintah Korea Selatan Blak-blakan Akan Hukum Mati Adik Kim Jong Un Jika Tertangkap

By Arif B,None, Sabtu, 18 Juli 2020 | 20:40 WIB

Adik Kim Jong Un, Kim Yo Jong.

GridPop.ID - Seperti yang kita ketahui, Kantor Penghubung Antar-Korea baru-baru ini telah diledakkan.

Kejadian ini dituding ada sangkut pautnya dengan adik pemimpin tertinggi Korea Utara, Kim Yo Jong.

Oleh karena itu, Kim dianggap bertanggung jawab untuk menerima hukuman dari pemerintah Korea Selatan.

Baca Juga: Mengaku Sebagai Negara Kuat dan Kaya, 8 Propaganda Korea Utara untuk Mengelabui Dunia yang Justru Dianggap Konyol, Salah Satunya Andalkan Photoshop untuk Memperbesar ukuran Tentaranya

Seperti diberitakan Kompas.com, Kamis (16/7/2020), Jaksa Penuntut Umum Korea Selatan bahkan telah membuka penyelidikan terhadap Kim Yo Jong.

Baca Juga: Digadang-gadang Jadi Negara yang Sukses Tangani Corona, Korea Selatan Tiba-tiba Alami Lonjakan Kasus Baru Selama Dua Hari Berturut-turut, Penyebabnya Ternyata Hal Ini

Juru bicara jaksa Distrik Sentral Seoul menyatakan, mereka menerima laporan untuk menginvestigasi Kim Yo Jong dari pengacara ibu kota.

Laporan dari pengacara Lee Kyung-jae menyatakan, bangunan yang dihancurkan Korut dibangun dan didanai oleh pemerintah Negeri Ginseng.