Find Us On Social Media :

Berujung Kontroversi hingga Tuai Komentar Negatif, Inilah Alasan Anji Mengapa Wawancarai Hadi Pranoto Soal Temuan Obat Covid-19

By None, Selasa, 11 Agustus 2020 | 17:00 WIB

Anji Manji

GridPop.ID - Baru-baru ini, sosok Erdian Aji Prihartanto alias Anji tengah ramai dibicarakan publik.

Tak lain tak bukan karena konten youtubenya yang mewawancarai sosok Hadi Pranoto.

Akhirnya, Anji pun mengungkapkan tujuan mewawancarai Hadi Pranoto soal temuan obat Covid-19 melalui kanal YouTube Dunia Manji.

Anji yang turut merasakan dampak adanya pandemi Covid-19 mengaku lelah dan ingin memeberikan solusi mengatasinya.

Sementara Anji melihat temuan Hadi Pranoto tentang herbal yang diklaim menjadi antibodi Covid-19 menjadi daya tarik untuk disebarluaskan karena dinilai bermanfaat untuk semua orang.

Baca Juga: Sempat Lempar Kesalahan ke Hadi Pranoto Hingga Berakhir Dilaporkan Polisi, Anji Manji Akhirnya Minta Maaf

"Kita semua sudah lelah pandemi ini, lalu tiba-tiba ada harapan, buat saya ini adalah kebaikan untuk dibagikan, tapi saya tidak menyangka impectnya seperti ini," kata Anji.

Namun, Anji mengaku tidak mengenal sama sekali Hadi Pranoto sebelumnya.

Ia menyebutkan, pertemuan awal dengan Hadi Pranoto terjadi saat berkunjung ke Pulau Tegal Mas, Pesawaran, Lampung pada tanggal 29 Juli 2020.

"Saya tidak mempunyai hubungan personal dan saya tidak mengenal beliau (Hadi Pranoto) sebelumnya," ucapnya.

"Di situ tidak ada jual beli, jadi buat saya enggak ada keuntungan, baik buat Pak Hadi Pranoto, maupun buat saya," tambah Anji.

Baca Juga: Enteng Lempar Kesalahan ke Hadi Pranoto, Anji Manji Langsung Disentil Mantan Menteri Susi Pudjiastuti: Anda Sangat Tidak Bertanggung Jawab

Sebelumnya, Anji dan Hadi Pranoto dilaporkan oleh Cyber Indonesia dengan nomor LP/4538/VIII/YAN.2.5/2020/SPKT PMJ.

Laporan itu berkaitan dengan dugaan tindak pidana menyebarkan berita bohong oleh akun channel youtube milik Anji.

Dalam akunnya, Anii memuat soal kabar penemuan obat covid19 yang dinilai memicu dan menimbulkan berbagai polemik.

Bahkan, video Anji soal obat Covid-19 yang berjudul "Bisa Kembali Normal? Obat Covid 19 Sudah Ditemukan!! (Part 1)" akhirnya terpaksa harus diturunkan oleh pihak YouTube.

Anji sudah memberikan klarifikasi dalam akun Youtubenya.

Baca Juga: Isyana Sarasvati Tampil Memesona dalam Balutan Rok Mini, Netizen Dibuat Melongo dengan Harganya yang Fantastis, Mencapai Rp 54 Juta!

Anji mengaku sebelumnya belum mengenal Hadi Pranoto. Pertemuan awal Anji dan Hadi Pranoto terjadi pada tanggal 29 Juli 2020, saat berkunjung ke Pulau Tegal Mas, Pesawaran, Lampung.

“Saya datang ke Pulau Tegal Mas untuk melihat lahan saya yang ada di sana yang itu juga tertera di highlight Instagram saya berjudul Tegal Mas,” kata Anji dikutip dari tayangan video.

Pada saat itu, Anji melihat acara yang dihadiri oleh Hadi Pranoto.

Seusai makan siang, Anji melihat Hadi Pranoto diwawancarai oleh beberapa media. Salah satunya adalah Lampung Post.

“Yang mewawancarainya langsung pemimpin redaksinya. Hasil wawancara itu pun terbit pada hari itu juga dan di sana disebutkan bapak Hadi Pranoto dengan sebutan Profesor,” tambah Anji.

Baca Juga: Krisdayanti Tak Kunjung Beri Restu Aurel Hermansyah untuk Segera Menikah, Mbak You Peringatkan Hal Penting Ini Pada Atta Halilintar: Ada Sekat yang Tebal!

Anji menyebutkan, semua orang yang ada di Pulau Tegal Mas saat itu menyebut bapak Hadi Pranoto dengan sebutan Professor.

“Saya tertarik dengan apa yang dibicarakan di dalam materi wawancara,” ujarnya.

Kemudian, Anji mulai mencari berita tentang Hadi Pranoto di Google. Anji menemukan pemberitaan tentang Hadi Pranoto sebelumnya di media-media sejak April 2020.

“Saya melihat harapan. Lalu saya meminta sesi wawancara dengan dia (Hadi Pranoto) untuk membicarakan perihal ini,”

Baca Juga: Dulu Diburu Usai Dikabarkan Dekati Luna Maya, Penampilan Terbaru Faisal Nasimuddin Sukses Menarik Perhatian hingga Bikin Berdebar Para Kaum Hawa

Wawancara Anji dan Hadi Pranoto dilakukan pada Rabu (29/7/2020) sekitar pukul 22.00 WIB.

Video itu kemudian diunggah pada 31 Juli 2020, dua hari setelahnya Anji mewawancarai Hadi.

Di dalam video wawancara Anji dan Hadi. Anji mengaku sebagai interviewer. Anji mengaku tak menyatakan bahwa herbal yang disebutkan adalah obat.

“Tetapi itu adalah pernyataan bapak Hadi Pranoto sendiri, lalu status dan kredibilitas Pak Hadi Pranoto yang dipertanyakan oleh banyak orang, saya juga tanyakan dalam video tersebut di 4.29 dan juga menit 8.27,” katanya.

Baca Juga: Dituding Kena Jampi-jampi hingga Seret Jodoh, Mbak You Bongkar Penyebab Mengapa Ayu Ting Ting Tak Kunjung Akhiri Status Jandanya

Anji lalu memberikan bukti percakapannya pada menit tersebut. Anji mengaku belakangan terkejut ketika mendapatkan informasi terkait status Hadi Pranoto dan pernyataan-pernyataannya ternyata tak valid.

Anji mengaku tak pernah berniat menyinggung dunia kedokteran maupun tenaga kesehatan (nakes).

Sebagai warga Indonesia, Anji merasa ada sebuah harapan untuk melalui pandemi melihat apa yang disampaikan Hadi Pranoto.

“Apalagi dia juga bilang tidak akan memperjualbelikan herbal temuannya dan juga akan memberikannya secara gratis kepada masyarakat,” tambah Anji.

Baca Juga: Warisi Kecantikan Sang Ibu, Paras Ayu Anak Mulan Jameela Dihujani Pujian Netizen Saat Ngobrol Bareng Sandiaga Uno di Rumah Ahmad Dhani, Intip Potretnya!

Sejak awal pandemi Anji mengaku sudah banyak bersuara tentang keprihatinan dan dukungan terhadap tenaga kesehatan dan juga masyarakat.

Dukungan-dukungan tersebut Anji tuangkan di postingan-postingan di media sosial maupun lagu.

“Saya terlibat dalam 4 lagu yang didedikasikan untuk tenaga kesehatan dan juga masyarakat Indonesia tentang bagaimana menjaga jarak, bagaimana kita menyatukan suara, dan lain-lain,” katanya

Anji menyebutkan, ia juga terlibat dalam konser pandemi dan donasi bersama banyak musisi di dalam konser #dirumahaja.

Baca Juga: Bak Bumi dan Langit, Meggy Wulandari Sebut Tangah Menanti Jodoh di Tengah Proses Cerai, Rohimah Getol Pamer Kemesraan Dicium hingga Digendong Kiwil

GridPop.ID (*)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Ini Alasan Anji Wawancara Hadi Pranoto soal Klaim Temuan Obat Covid-19"