GridPop.ID - Nasib sial tampaknya tengah menerpa aktor sekaligus YouTuber, Baim Wong.
Baim yang biasanya selalu tampil ceria dan heboh tiba-tiba hanya bisa meringis kesakitan.
Padahal sebelumnya, suami Paula Verhoeven itu masih tampak bersemangat menjali ritual olahraga.
Selama ini, Baim memang dikenal sebagai salah satu publik figur yang kerap menjaga kesehatan tubuhnya.
Mulai dari mengatur pola makan dan istirahat, sampai berolahraga rutin sudah menjadi kewajiban baginya.
Suami Paula Verhoeven itu sebelumnya juga tak pernah diketahui mengidap sebuah penyakit apapun.
Namun baru-baru ini Baim Wong mendadak meringis kesakitan saat dirinya tengah asyik berolahraga di rumah.
Hal ini diketahui dari tayangan YouTube Baim Paula yang diunggah pada (30/08/2020).
Bermaksud ingin meningkatkan daya tahan tubuh dengan olahraga, Baim Wong mencoba beberapa jenis alat di ruang gym rumahnya.
"Kita harus rajin olahraga lagi ya, hari ini pembuktian. Oke kita beratin (beban)," ujar Baim Wong.
Namun tiba-tiba, ayah satu anak itu meringis kesakitan setelah dua kali mengangkat besi dengan beban berat itu.
Merasakan sakit yang luar biasa di pinggang, Baim Wong lantas meminta sopirnya, Pak Slamet untuk membantunya berdiri.
"Iya kenapa kenapa? Kenapa mas? Keseleo ya? Perlu ke rumah sakit aja?" tanya Pak Slamet khawatir.
"Enggak mau ke rumah sakit ah, takut operasi," timpal Baim Wong.
Sempat bersikukuh, Baim Wong akhirnya mau ke rumah sakit untuk mengetahui apa yang terjadi dengan pinggangnya.
Setelah diperiksa, ternyata sahabat Raffi Ahmad itu mengalami saraf kejepit dan harus menjalani perawatan.
"Diobatinnya diapain?" tanya Baim Wong pada salah satu pasien yang juga mengalami masalah sama.
"Kemarin cuma di endoscopy, aman nih Alhamdulillah sampai sekarang. Udah tindakan dari sebulan yang lalu," terang pasien tersebut.
Ditemani Pak Slamet, Baim Wong harus menempuh proses endoscopy selama kurang lebih 1,5 jam agar saraf di pinggangnya membaik.
"Di sekitar pinggang bapak ada saraf kejepit, mestinya dia lebar tapi di sini menyempit. Kalau terjadi memang sakit," ujar dokter yang memeriksa keadaan Baim Wong.
Dokter mengatakan bahwa Baim beruntung tak perlu menjalani operasi karena sudah ada teknologi berupa proses endoscopy untuk menyembuhkan saraf kejepit.
"Harus endoscopy nih gara-gara pegel banget, sakit. Tapi serem juga ya, tapi katanya aman," tutur Baim Wong.
GridPop.ID (*)
Artikel ini telah tayang di GridFame dengan judul:Meringis Kesakitan Gegara Angkat Besi, Baim Wong Langsung Dilarikan ke Rumah Sakit, Ada Apa?