GridPop.ID - Paras cantik Ririn Ekawati memang tak pernah gagal membuat kaum adam dan hawa tak bisa berkedip.
Maka tak ayal jika buah hatinya yang kini beranjak dewasa pun ikut menuruni kecantikan ibundanya.
Bahkan saking miripnya, Ririn Ekawati sampai dibilang seperti kakak beradik loh dengan anak pertamanya.
Selama ini Ririn Ekawati memang dikenal sebagai aktris yang jauh dari pemberitaan miring.
Bahkan wanita 38 tahun ini justru mendapat gelar istri yang setia.
Meski pernikahan dengan Ferry Wijaya adalah pernikahan kedua, namun Ririn tetap setia menemani sang suami sampai akhir hayat.
Namun siapa sangka, pernikahan Ririn dengan suami pertamanya, Edwin Abeng tak berjalan sebagaimana mestinya.
Melansir dari Nakita, Ririn menikah untuk pertama kalinya dengan pria bernama Edwin Abeng di usia yang sangat muda.
Keduanya menikah pada 13 Oktober 2001, saat usia Ririn kala itu belum genap 19 tahun.
Sosok Edwin Abeng sendiri bukanlah orang sembarangan karena adalah putra mantan menteri BUMN di Era Orde Baru, Tanri Abeng.
Ia juga merupakan pebisnis sukses dengan kerajaan bisnis tersebar di seantero Indonesia.
Ririn harus menelan pahitnya perceraian setelah mengenyam bahtera rumah tangga selama 7 tahun.
Disinyalir kandasnya pernikahan Ririn dengan Edwin Abeng disebabkan oleh adanya orang ketiga.
Dari hasil pernikahan keduanya terlahir anak perempuan yang bernama Jasmine Salsabila Abeng.
Baru-baru ini, Ririn Ekawati nampak membagikan potretnya dengan sang putri sulung yang sudah beranjak dewasa itu.
Potret tersebut dibagikan Ririn Ekawati melalui akun Instagram pribadinya @ririnekawati, Minggu (13/9/2020).
Dalam foto tersebut, Ririn Ekawati terlihat sedang duduk berdua dengan putri sulungnya, Jasmine Salsabila Abeng.
Keduanya terlihat kompak mengenakan baju berwarna hitam.
Tak hanya itu, Ririn dan Jasmine juga kompak membiarkan rambut mereka tergerai indah di badan.
Ibu dan anak itu juga terlihat tersenyum tipis ketika di depan kamera.
Pada keterangan foto, Ririn Ekawati terlihat protes dengan senyum sang putri ketika sedang diajak berfoto.
"Si Kakak @jasmineabeng si pengertian yg Hobbynya Belajar. Di ajak photo mamahnya udah mentok segitu doang senyumnya (emoji)," tulis Ririn Ekawati.
Bahkan, ia nampak melontarkan kalimat menggelitik untuk sang putri.
"Gimana sih kok bisa? Kek mana biar bisa senyum lebar eci?Kalau mamah approve rencana new year baru bisa senyum lebar ya (emoji)," pungkasnya.
Sontak unggahan tersebut langsung dibanjiri komentar dari para netizen.
Banyak netizen yang mengatakan jika ibu dan anak itu sangat mirip seperti kakak adik.
Bahkan, kecantikan Jasmine juga mendapat pujian setinggi langit dari netizen.
"Kakak adik atau mama anak nih hehe (emoji)," tulis akun @achin.r.lamba.
"Cantik pol dua-duanya (emoji)," tulis akun @antobule2412.
"Cantiknya kayak mama (emoji)," tulis akun @rezerdewi.
GridPop.ID (*)
Artikel ini telah tayang di Grid.ID dengan judulRirin Ekawati Rela Nikah Muda di Usia 19 Tahun, Paras Cantik Anak Gadisnya dari Pernikahan Pertama dengan Edwin Abeng Langsung Tuai Pujian Setinggi Langit: Kakak Adik, Apa Mama Anak Nih?