Find Us On Social Media :

Obati Rasa Penasaran, WNI Ini Nekat Berangkat Berlibur ke Korea Utara, Sempat Khawatir Tak Akan Bisa Pulang hingga Rasakan Sendiri Sensasi Suasana Kepemimpinan Kim Jong Un

By None, Senin, 5 Oktober 2020 | 10:20 WIB

Viral Video TikTok Liburan ke Negara Korea Utara

Selain itu, berkunjung serta pengurusan visa kunjungan ke Korea Utara harus menggunakan travel agency resmi yang ditunjuk langsung oleh negara tersebut.

"Kita tidak bisa sembarangan atau pergi secara mandiri buat jalan-jalan ke sana, memang harus travel resmi dari pemerintah Korea Utara," ucap Haris.

Ketika ditanya alasan Haris memilih Korea Utara sebagai destinasi wisata, ia menjawab negara yang memiliki luas 120.540 km² tersebut telah masuk dalam bucket list-nya sejak lama.

Dirinya juga telah melakukan berbagai persiapan untuk melakukan perjalanan ini.

Mulai mencari informasi cara masuk ke Korea Utara hingga melakukan riset.

Baca Juga: Nisya Ahmad Sesumbar Bangun Rumah Mewah, Syahnaz Sadiqah Ikut-ikutan Pamer Rumah Baru yang Tinggal Sekejap Mata Siap Dihuni

"Sudah saya pelajari sejak lama dan baru bisa berangkatnya bulan April tahun lalu," ujar dia.

Sedangkan motivasi keduanya, Haris mengaku ingin membuktikan kebenaran dari media yang selama ini memberitakan kondisi Korea Utara.

Dirinya mengaku mendengar jika negara ini dibanjiri pemberitaan negatif. Bahkan dirinya juga sempat merasa khawatir dengan pemberitaan tersebut.

"Benar ndak sih seserem seperti yang kita denger, seserem yang banyak orang bilang begitu, karena mungkin pada orang takut Korea Utara kan negara komunis. Dan ketika ke sana ndak bisa balik atau gimana-gimana," urai Haris.

Haris mengaku hampir mengeksplor seluruh negara Korea Utara, mulai Pyongyang kota kelahiran Kim Jong Un, Museum Koryo hingga perbatasan dengan Korea Selatan.

Baca Juga: Jalani Perawatan Pasca Dinyatakan Positif Covid-19, Kondisi Kesehatan Donald Trump Justru Dikabarkan 'Sangat Mengkhawatirkan'