GridPop.ID - Disahkannya Omnibus Law UU Cipta Kerja pada Senin (05/10/2020) mendapatkan penolakan berbagai pihak.
Bahkan selama tiga hari sejak Selasa hingga Kamis (6-8/10/2020) beberapa elemen mahasiswa dan buruh melakukan aksi demo.
Misalnya saja di Jakarta, juga di Bandung, Bekasi, Yogyakarta, Padang, Malang, Medan, hingga Semarang, Sulawesi, dan di Kalimantan.
Banyak dari aksi yang dilakukan oleh buruh dan mahasiswa tersebut berakhir dengan ricuh.
Ada yang membakar ban, merusak mobil polisi, hingga merobohkan gerbang kantor pemerintahan.
Nah, bagaimana sikap para kepala daerah menghadapi aksi demo ini? Berikut rangkumannya.