"Kita ini saat pacaran hobinya ribut, romantisnya minus, bahkan sekarang ributnya juga masih ada, wajar. Apapun yang diributkan yang membuat nangis dan marah bahkan benci, bosan juga enggak dimunafikkan iya," tulis Inul Daratista sebagai keterangan postingannya di Instagram, dikutip Kompas.com, Rabu (14/10/2020).Selama 25 tahun menikah, Inul mengakui banyak kesalahan fatal yang telah ia perbuat, begitu juga dengan sang suami, Adam Suseno."25 tahun bersama, bisa jadi dalam proses panjang rumah tangga semua rasa nano-nano ada. Satu sama lain pernah melakukan kesalahan fatal ataupun hal yang menyakitkan," tulis Inul.
Baca Juga: Kelewat Sultan, Nikita Mirzani Pamer Buang-buang Duit Hingga Rp 100 Juta Sehari Cuma Buat Beli Barang Sepele IniInul mengatakan, saling memaafkan, saling percaya, jujur, dan terbuka merupakan kunci utama agar bahtera rumah tangga tetap langgeng."Menikah itu ibadah. Dua kekurangan jadi satu kelebihan. Kalau kurang-kurang maklum manusia enggak ada yang sempurna. Nikmati pilihan kita. Nikmati kekurangannya. Kalau ada yang istimewa iku (itu) bonus," tulis pelantun lagu "Mawar Putih" itu.