GridPop.ID - Grup band legendaris besutan Ahmad Dhani, Dewa atau Dewa 19 tentunya sudah dikenal secara luas di masyarakat.
Berdiri sejak 1986, band beraliran musik rock ini sukses memikat hati kaum muda dari berbagai generasi.
Bahkan hingga kini, pamor Dewa beserta lagu-lagu masterpiece-nya yang melegenda masih melekat di benak penikmat musik.
Membicarakan grup band Dewa tentunya tak bisa dilepaskan dari sosok mantan istri Ahmad Dhani, Maia Estianty.
Pasalnya, diantara seabrek karya Ahmad Dhani cs, terselip sebuah lagu yang konon katanya merupakan lagu spesial yang ia ciptakan untuk sang kekasih, Maia Estianty kala itu.
Sempat menjalin cinta dengan Ahmad Dhani, Maia Estianty pun menjadi salah satu saksi hidup atas perjalanan band Dewa tersebut.
Sayangnya, kisah asmara antara Ahmad Dhani dan Maia Estianty itu harus pupus pada 23 September 2008 silam.