GridPop.Id - Ruben Onsu dan Sarwendah memang sosok yang dikenal publik sebagai pasangan artis yang baik hati juga dermawan.
Pasalnya, ia sering memberi sedekah bagi kaum yang kurang mampu.
Namun, belakangan ini nama Nissa Risky hadir ditengah-tengah keluarga Ruben dan Sarwendah.
Nissa merupakan pengamen gerobak keliling yang memiliki banyak penggemar dan sempat viral di media sosial.
Diketahui, dia kerap ditemui sedang menyanyi di jalanan.
Suara khasnya yang merdu masuk ke pemukiman warga hingga ke tepi jalan raya.
Dari situ, wajahnya bisa dengan mudah dikenali, begitu pula dengan suaranya.
Sempat tak percaya bisa mewujudkan mimpinya menjadi penyanyi profesional, Nissa akhirnya bisa masuk ke industri musik Indonesia.
Bersama label musikTA Pro & Music Publishing, ia pun diketahui sudah merilis lagu.
Kini kehidupan Nissa pun semakin disorot publik.
Sebelumnya, sejak viral beberapa waktu lalu ia juga berhasil membuat beberapa seleb Tanah Air kagum padanya.
Satu di antaranya keluarga Ruben Onsu dan Sarwendah.
Namun, posisinya di keluarga itu tak seperti Betrand Peto yang diangkat anak.
Nissa sebatas mendapatkan biaya pendidikan dari Ruben Onsu dan Sarwendah.
Mengetahui Ruben menyekolahkan Nissa, banyak warganet yang salut dengan sikap baik Ruben tersebut.
Kabar tersebut pertama kali diketahui dari unggahan Nissa Risky.
Dalam unggahan di Instagramnya @nissa_risky, Nissa membagikan potret bersama Sarwendah saat tengah berbelanja kebutuhan sekolahnya.
Bersama unggahan tersebut, Nissa pun mengucapkan rasa syukurnya kepada pasangan selebritas tersebut.
Ini karena telah memberikannya kesempatan untuk bersekolah dan melengkapi segala kebutuhannya untuk sekolah.
"Terimakasih Ayah @ruben_onsu Juga bunda @sarwendah29 Sdh menyekolahkan nissa dan ilham ..Dan sdh melengkapi keperluan sekolah . Semoga awal yang baik untuk nissa dn adik amin," tulis Nissa dalam akun Instagramnya.
Sarwendah pun memberikan semangat di kolom komentar postingan Nissa tersebut.
“Semangattt,” tulisnya dengan menambahkan emoji cium.
Melalui unggahan di Instagram Story-nya, Nissa juga mengungkapkan perasaan senangnya atas sikap baik keluarga Ruben Onsu.
Ia mengucapkan rasa syukurnya itu bersamaan dengan memperlihatkan kamus bahasa Inggris.
“Seneng banget dibelikan bunda @sarwendah29 Buku kamus bahasa Inggris, thank you very much bunda,” tulis Nissa.
Unggahan Nissa tersebut langsung diunggah kembali oleh beberapa akun gossip.
Salah satunya @lambe_turah.
Menilik kolom komentar, banyak warganet yang memuji sikap baik keluarga Ruben Onsu.
Baca Juga: Bukan Sombong, Haji Bolot Akui Tak Pernah Miliki Utang: Kalau Orang Punya Utang sama Gue Banyak
"The Onsu keluarga inspirasi..panutan best.sehat selalu," tulis akun Instagram @margaret_bxb.
"Panjang umur org2 baik sperti ko ruben dan kluargax..," tulis akun Instagram @febby9084.
"Sarwendah + ruben cocok bgt dah :)) sama² dermawan," tulis akun Instagram @linobi_77.
GridPop.Id (*)
Artikel ini telah tayang di banjarmasin.tribunnews.com dengan judul Adik Angkat Betrand Peto? Ini Posisi Nissa Risky di Keluarga Ruben & Sarwendah