Find Us On Social Media :

Sanggup Suap Edhy Prabowo dan 5 Orang Penting Lain, Sosok Suharjito Ternyata Bukan Orang Sembarangan, sang Pengusaha Ulung Pernah Dapat Penghargaan dari KKP!

By Arif B,None, Kamis, 26 November 2020 | 16:15 WIB

Menteri KKP Edhy Prabowo mengenakan rompi oranye usai menjalani pemeriksaan di Gedung KPK, Jakarta Selatan, Rabu (25/11/2020).

GridPop.ID - Terungkap sosok pemberi suap kepada Edhy Prabowo dan lima tersangka lain.

Ia adalah Suharjito.

Sosoknya pun langsung mencuri perhatian karena perusahaannya pernah menerima penghargaan dari KKP.

Baca Juga: Baru Setahun Menjabat Sudah Tersandung Kasus Suap, Edhy Prabowo Minta Maaf: Saya Bertanggung Jawab, Saya Tidak Lari!

Pebisnis Ulung

Sebagai Direktur PT Dua Putra Perasa, Suharjito telah bergelut dalam dunia bisnis olahan pangan selama 12 tahun.

Dikutip dari laman resmi PT Dua Putra Perkasa, duaputraperkasa.com, Suharjito merupakan lulusan Ekonomi Akuntasi dari sebuah universitas di Semarang.

Baca Juga: Sang Istri Bersyukur dengan Sifat Nakalnya, Denny Sumargo Justru Ingin Serahkan Semua Uangnya ke Olivia Allan, Densu: Banyak Ngecap Brengsek, tapi Nggak Tahu Hati Gue

Suharjito sukses membawa PT Dua Putra Perkasa dari perusahaan pengecer daging lokal menjadi perusahaan yang melayani pelanggan besar seperti modern market, distributor, agen serta industri makanan olahan dan pasar tradisional di seluruh wilayah Indonesia.

Bisnis PT Dua Putra Perkasa diawali pada 1998 dengan melakukan usaha perdagangan daging sapi.

"Saat krisis moneter 1998 saya sempat memotong sapi dari Boyolali untuk dijual kemudian di Jakarta," kata Suharjito.

Dari usaha daging sapi, Suharjito kemudian membawa PT Dua Putra Perkasa merambah usaha pengolahan ikan.

Baca Juga: Seolah Sadar Diri dengan Statusnya sebagai Tahanan KPK, Edhy Prabowo Ikhlaskan Jabatannya di Gerindra dan KKP: Saya Mengundurkan Diri!

Ia memiliki sejumlah lini produk usaha seperti bakso, kornet, dan olahan ikan lainnya.

“Produk olahan ikan yang paling diminati sejauh ini oleh konsumen adalah bakso ikan,” ujarnya.

Bisnis PT Dua Putra Perkasa terus berkembang termasuk melakukan ekspor produk ke luar negeri, di antaranya ke Taiwan dan Vietnam.

Baca Juga: Satu Rombongan dengan Edhy Prabowo Saat Plesiran ke Amerika, Kenapa Ali Ngabalin Bisa Lolos dari Sergapan KPK? Ternyata Ini Alasannya!

Pernah Dapat Penghargaan dari KKP

Dalam laman resminya, PT DPP berkantor di Kawasan Industri Cipendawa Bekasi.

Tahun 1998, DPP mengawali usaha sebagai pengecer dan sub agen produk-produk daging lokal dan import.

Usaha ini terus berkembang, dimana pada 2002, DPP berkembang melayani pelanggan besar seperti modern market, distributor, agen serta industri makanan olahan dan pasar tradisional di seluruh wilayah Indonesia.

PT DPP semakin berkembang pesat, pada 2007 dibangun gudang frozen kedua berkapasitas 400 ton dan dilanjutkan tahun 2009 dengan pembangunan gudang ketiga berkapasitas 400 ton.

Tahun 2012, PT DPP ikut andil dalam pengembangan industri perikanan melalui kerjasama dengan Kementerian Kelautan dan Perikanan RI sebagai penyerap dan pendistribusi ikan lokal yang berasal dari seluruh Indonesia.

Baca Juga: Baru Seumur Jagung Nikah, Brotoseno Sudah Buat Tata Janeeta Kesal Gegara Hal Ini Padahal Sedang Hamil Muda hingga Buat Putrinya Turut Bereaksi

Akhirnya PT DPP mendapatkan penghargaan dari Kementerian Kelautan dan Perikanan sebagai supplier terbesar produk ikan pada 2014.

Pada 2015, Stakeholders DPP mulai melakukan diversikasi usaha di bidang usaha Penangkapan Ikan dan Budi Daya Tambak.

Baca Juga: Unggahan Foto Instagram Istri Wendy Cagur Banjir Ucapan dari Sahabat, Ayu Natasya : Hah Ini Beneran Nggak Sih?

Adapun rencana pembuatan kapal ikan tahap pertama 10 unit dan untuk budi daya udang direncanakan seluas 60 hektare yang berlokasi di Kabupaten Kaur Provinsi Bengkulu.

Yang saat ini telah berdiri tambak udang di luasan lahan lebih kurang 48 hektare, di Desa Muara Jaya Kecamatan Maje Kaur.

GridPop.ID (*)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews dengan judul, Profil Suharjito, Tersangka Pemberi Suap ke Edhy Prabowo, Perusahaannya Pernah Dapat Penghargaan