Find Us On Social Media :

Ikhlas dan Pasrah Terima Kenyataan Dirinya Positif Covid-19, Menaker Ida Fauziyah Singgung Soal Takdir Hingga Beberkan Kondisinya Kini!

By Arif B,None, Minggu, 6 Desember 2020 | 17:20 WIB

Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziah.

Ia berpesan, untuk setiap orang yang mengalami kondisi sama dengan dirinya, agar tidak panik dan jangan ragu untuk bisa sembuh, serta terus berpikiran optimis.

Tentunya dengan dibarengi mengikuti saran dan petunjuk dokter.

"Harus yakin kita bisa melampauinya, karena saya sudah merasakannya,"

Baca Juga: Naik Pitam Hingga Banting Cincin Tunangannya, Atta Halilintar Tak Segan Lepaskan Aurel Hermansyah Saat Tahu Calon Istrinya Asyik Berduaan Sampai Subuh dengan Sosok Ini: Buat Lo Aja Deh!

"Saya ketika mendapatkan berita bahwa positif Covid-19, saya kaget, tapi saya meyakini bahwa saya bisa kembali sehat, tentu saja dengan tetap mengikuti saran dan petunjuk dokter," jelas dia.

Ida pun berterima kasih pada setiap pihak yang telah membantu dan menyemangatinya untuk lekas sembuh.

Ia juga meminta, untuk masyarakat sama-sama mendoakan agar pandemi Covid-19 segera usai.

Baca Juga: Dinikahi Reino Barack Karena Dianggap Wanita Sholehah, Syahrini Justru Kepergok Pakai Dress yang Tonjolkan Buah Dadanya, Netizen: Kayak Cetakan Nasi Padang!

"Kita harus selalu melakukan ikhtiar, tapi juga saya ingatkan untuk kita memohon kepada Allah agar Covid-19 segera sirna dari bumi Indonesia," tutup Ida.

GridPop.ID (*)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul, Cerita Menaker Saat Dinyatakan Positif Covid-19, Terkejut karena Merasa Sehat