GridPop.ID - Nama Teddy Pardiana kini tengah menjadi sorotan publik.
Setelah sebelumnya dirinya menuding anak-anak Sule mengambil harta warisan mendiang istrinya dan tak perhatian pada Bayi Lina, Teddy kini mendapat 'serangan' balik.
Anak-anak Sule, yakni Rizky Febian dan Putri Delina yang selama ini diam, akhirnya menjawab semua tudingan yang diarahkan pada mereka.
Membicarakan perihal harta warisan peninggalan mendiang ibunya, Rizky Febian bersikap tegas kali ini.
Lewat kuasa hukum Putri Delina dan Rizky Febian Bahyuni zaili membantah tegas tudingan mengenai pengosongan safe deposit box tanpa persetujuan dan izin.
"Jadi perlu kita sampaikan bahwa pada saat 40 hari setelah almarhum meninggal itu Pak Teddy, "
"Datang ke pengacaranya almarhum Lina (Pak Abdurrahman) di kediamannya. kemudian Pak Teddy menyerahkan seluruh dokumen-dokumen mengenai aset-aset almarhum termasuk perhiasan," ucap Bahyuni dilansir dari kanal YouTube KH Infotainment pada Minggu (20/12) via BanjarmasinPost.co.id.
"Dokumen itu diserahkan kepada Putri yang menurut beliau itu katanya silahkan mau simpan di mana, apakah mau di Tambun atau dimana. Kemudian ternyata disiapkan Deposit Box yang ada di Bank swasta Bandung," beber Bahyuni.
Tak cuma menandatangani surat kuasa, kuasa hukum Putri Delina menyatakan, dokumen-dokumen dan aset tersebut sudah sangat jelas milik Lina yang diperuntukkan untuk anak-anaknya.
Sebelum Putri Delina mengosongkan deposit box, pihak anak Sule menemukan jika Teddy sempat datang ke bank dan membuka deposit box tersebut sebanyak dua kali.
"Teddy kesana lebih dulu untuk mengambil barang tertentu yang tidak jelas, yang jelas Pak Teddy sudah lebih dulu datang kesana untuk melihat dan membuka deposit box. Itu informasi yang kami terima dari Putri," ujar Bahyuni.
Penyanyi Rizky Febian mempertanyakan balik aset kekayaannya Rp5 miliar yang dia titipkan pada Lina Jubaedah semasa hidup..
Putra sulung Sule ini menyatakan, ia kerap menitipkan uang dari hasil kerjanya hampir Rp5 miliar.
"Jadi semua taruh di mamah dan enggak ada masalah apapun. Yang mau saya tanyakan ini uang yang disimpan di mamah sekarang sudah jadi aset ada kos-kosan, ada vila, toko material, mobil. Ini adalah hak saya," tegas Rizky Febian.
Lebih lanjut, Rizky Febian menyatakan, berdasarkan informasi yang dihimpun kuasa hukum sejumlah aset yang dibeli dengan jerih payahnya justru telah dijual oleh Teddy.
Satu diantara aset yang telah hilang adalah sebuah vila, mobil Kijang Innova, dan baru-baru ini kos-kosan 32 pintu dan batu giok.
"Itu kan melanggar hak saya," papar Rizky Febian saat melakukan konferensi pers beberapa hari lalu.
Sebelum melakukan konferensi pers, Rizky Febian dan Putri Delina bersedia bertemu dengan Teddy dan pengacaranya untuk membahas kasus harta warisan mendiang Lina.
Namun, sayangnya Teddy justru tak hadir dalam pertemuan itu.
Dilansir dari laman Suar.id, Sule mengungkapkan alasan Teddy tak hadir dalam pertemuan tersebut.
Menurut keterangan Sule, Teddy mangkir dengan alasan sibuk merawat putri semata wayangnya, Bintang.
"Kan udah ketemu, kemarin, ketemunya sama perwakilan. Teddy-nya juga enggak ada, enggak tahu kenapa.
"Kemarin datang semuanya, udah ketemu, tapi kenapa enggak ditemuin? Alasannya ngasuh dede," ujar Sule.
GridPop.ID (*)