Saat itu, kata Al Ghazali, hubungan kedua orang tuanya, Ahmad Dhani dan Maia Estianty tengah memanas.
"Ada satu momen yang suka dan duka, momen aku yang enggak terlupakan seumur hidup karena itu momen yang sedih tapi bahagia," ujar Al Ghazali, dikutip dari kanal YouTube Maia Al El Dul TV, Kamis (24/12/2020).
Di tengah kisruh perceraian orang tuanya, Al Ghazali mengungkapkan ibunya, Maia Estianty, dilarang masuk ke dalam rumah.
"Itu adalah momen tahun 2008, itu ayah bunda lagi panas-panasnya, lagi berantem mulu, sampai bunda enggak boleh masuk rumah," ujar Al Ghazali.
Tak mau melewatkan hari ulang tahun putra sulungnya, Maia Estianty rela memanjat pagar untuk bertemu dengan Al Ghazali.
"Tapi bunda kan tahu sendiri kayak cowok kan, tomboy."
"Akhirnya bunda memilih untuk panjat pagar ketemu anak-anak, untuk surprise-in ulang tahun aku," tuturnya.
Penyanyi berusia 23 tahun itu mengingat saat bundanya hanya membawa korek api ketika memberikan kejutan untuknya.
"Di situ bunda enggak bawa kue, cuma bawa korek (api) doang."
"Bukan tiup lilin tapi tiup korek," ujarnya.