Hanung dengan sangat antusias membahas mantan-mantan Zaskia Adya Mecca, sebelum Zaskia ia nikahi.
Namun, dalam konten tersebut banyak sensor yang diakui menjaga privasi masa lalu Zaskia.
Berbeda halnya dengan Zaskia, ternyata Hanung secara terang-terangan membongkar masa lalunya.
Bapak lima anak ini memilih Truth. Kemudian Zaskia membacakan pertanyaan yang muncul, sembari memberi ASI untuk si Kecil Bhre Kata.
"Siapa mantan terindahmu dan mengapa kalian putus?" tanya Zaskia pada suaminya.
Awalnya, Zaskia meminta Hanung untuk tak memikirkan pertanyaan itu karena Zaskia merasa tak mau tahu.
"Kalau pun ada, nggak usah dijawab Ia (sapaan Zaskia) nggak mau tahu," ujar Zaskia.
"Nggak mau ya? Bukan mantan terindah, mantan tersedih," jawab Hanung.