GridPop.ID - Diketahui, pada Rabu (6/1/2021) kemarin Gisella Anastasia atau Gisel secara langsung mengucapkan permintaan maafnya terkait video syur 19 detik antara dirinya dan MYD.
Sikap Gisel yang berani menunjukkan batang hidungnya ke depan publik ini turut mengundang komentar psikolog Joice Manurung.
Dikutip dari kanal YouTube Intens Investigasi, Joice mengacungi jempol untuk keberanian Gisel meminta maaf pada orang-orang terkasih.
"Ini buat saya sebuah keberanian dan sebuah kebesaran jiwa," ujar Joice Manurung.
Seperti yang diketahui, Gisel sempat menyebut nama Gading Marten dan Wijin.
Dikatakan Joice, keberanian Gisel menyebut dua nama orang yang pernah dan sedang mengisi hatinya itu menunjukkan kalau permintaan maafnya tulus.
"Bahwa ketika kita berhasil menyebutkan nama-nama orang yang bagi kita sangat berat dan susah disebutkan," imbuhnya.
Hal ini menunjukkan jika Gisel merasa bersalah kepada Gading dan Wijin.
"Artinya Gisel ingin memberikan sebuah tanda secara langsung bahwa orang-orang ini sangat berarti untuk dia," tandasnya.
"Orang-orang inilah yang sebenarnya terganggu dan akan mengalami beban emosional terkait dengan kasus yang dialami," jelasnya.
Selain itu, permintaan maaf Gisel, dikatakan Joice, sebagai bentuk usahanya untuk melepaskan beban emosional yang ada.
Seperti yang diketahui, kasus video syur Gisel dengan Nobu yang direkam pada 2017 saat masih menjadi mantu Roy Marten.
"Untuk itu Gisel bertanggung jawab untuk memperbaiki situasi ini, dan melepaskan beban emosional itu," ujar Joice Manurung.
"Dengan menyebut nama artinya dia menunjukkan secara khusus permintaan maafnya dan bukan saja itu," imbuhnya.
Joice juga mengatakan, Gisel bak ingin meminta pengampunan orang-orang terkasih yang telah ia sakiti hatinya akibat ulahnya itu.
"Tapi juga meminta ampun, pengampunan dari orang-orang yang menurutnya justru disakiti dan diberikan beban emosional dari kasus tersebut," tandasnya.
Keberanian Gisel yang secara terbuka meminta maaf atas kasusnya ini disebut Joice Manurung sangat tepat dilakukan ibu satu anak ini.
Sebab dengan begini, Gisel akan lebih legowo dan bisa menata hidupnya kembali nanti.
"Namun sekarang dia sudah menerima keadaan bahwa orang sudah tahu dirinya, dengan dia menyatakan permintaan maaf sekaligus secara implisit menandakan bahwa ia mengakui," ujar Joice Manurung.
"Ini adalah sebuah keberanian untuk melepaskan dan buat saya ini releasing yang sangat bagus," imbuhnya.
"Artinya Gisel nantinya bisa lebih mudah menata hidupnya ke depan, karena sudah enggak punya lagi beban-beban itu di hadapan publik," tandasnya.
Gisel pun telah hadir menjalani panggilan Polda Metro Jaya pada Jumat (8/1/2021) guna proses pemeriksaan.
Secara gamblang ia mengaku akan kooperatif menjalani segala proses kasusnya.
"Sebagai warga negara yang baik dan taat hukum, saya datang hari ini untuk memenuhi panggilan," ucap Gisella Anastasia di Ditreskrimsus Polda Metro Jaya setelah menjalani pemeriksaan, Jumat (8/1/2021).
GridPop.ID (*)