Tak hanya itu, Inul Daratista juga tampak ditemani kucing kesayangannya yang tidur disampingnya.
Istri Adam Suseno itu juga tampak menunjukkan kamar putra kesayangannya, Yusuf Ivander Damares yang berantakan.
Dalam video yang diunggahnya, Inul Daratista tampak menunjukkan mainan sang putra yang berantakan karena saking banyaknya.
Tak hanya itu, ia juga menunjukkan sang putra kesayangan yang sedang tertidur lelap di atas kasurnya.
Kasur milik Yusuf Ivander Damares juga terlihat berantakan karena gaya tidurnya.
Pada keterangan foto, Inul Daratsita menuliskan bahwa sang putra sampai saat ini belum bisa tidur sendiri dan harus ditemani oleh dirinya.
Bahkan, ia mengatakan rela tidur diantara makanan dan mainan.
Inul juga tampak memaklumi apabila kamar sang putra selalu berantakan karena masih anak-anak.
Ia pun terpaksa membiarkan sang suami, Adam Suseno tidur sendirian karena harus menemani Yusuf Ivander Damares.
"Masih ga bisa sendiri emaknya suruh nemenin tidur diantara mainan dan makanan (emoji). Ya sdhlah maklum namanya juga kamar anak pagi rapi sore berantakan (emoji). Bapaknya disuruh tidur sendirian (emoji)," tulis akun @inul.d.
Lebih lanjut, Inul menceritakan bahwa dirinya sering kali tidur ditemani dengan kucing kesayangannya.
Bahkan, ia menambahkan keterangan yang cukup menggelitik dalam fotonya tersebut.