Find Us On Social Media :

Kasus Covid-19 Indonesia Tembus 1 Juta Kasus, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Angkat Bicara hingga Beri Peringatan Keras: Kita Harus Merenung!

By None, Rabu, 27 Januari 2021 | 11:00 WIB

Menkes Budi Gunadi Sadikin terima pesan, orang Malaysia marah lihat Indonesia dapat vaksin Covid-19

Melihat data tersebut, saat ini tercatat ada 163.526 kasus aktif Covid-19.

Kasus aktif adalah pasien yang masih positif virus corona dan menjalani perawatan di rumah sakit atau isolasi mandiri.

Selain itu, pemerintah mencatat ada 82.156 orang yang berstatus suspek Covid-19.

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin angkat bicara soal total kasus Covid-19 di Indonesia yang telah menyentuh lebih dari 1 juta kasus.

Baca Juga: Ngaku Dikejar Vicky Prasetyo hingga Ditawari Jadi Istri Kedua Raffi Ahmad, Inilah Seluk Beluk Sosok Nita Thalia, Biduan Dangdut yang Sempat Operasi Plastik hingga Rela Dipoligami

Budi Gunadi jelaskan total kasus Covid-19 ini memiliki makna 2 hal.

"Angka ini membuat kita harus merenung, dan ada 2 momen penting yang harus kita sadari, momen pertama ini saatnya kita untuk berduka, karena ada banyak saudara-saudara kita sudah wafat, lebih dari 600 tenaga kesehatan sudah gugur dalam menghadapi pandemi ini,"ujar Menkes Budi dalam konferensi pers di akun youtube Sekretariat Negara, Selasa (26/1)

Menkes Budi tegaskan kita harus bekerja keras dengan seluruh masyarakat Indonesia untuk kerja keras bersama sama dengan pemerintah untuk mengurangi laju virus covid-19.

Baca Juga: Bakal Naik Pelaminan Dalam Waktu Dekat, Boy William Beberkan Alasannya Langsungkan Lamaran di Negeri Sakura: Ya Udah Sekalian Aja