"Tetapi, mungkin butuh empat hingga lima tahun sebelum kita akhirnya melihat akhir dari pandemi dan dimulainya kehidupan normal pasca Covid-19," sambungnya.
Wong mengatakan, masih ada "ketidakpastian besar" tentang bagaimana virus corona akan membentuk masyarakat di tahun-tahun mendatang.
Bahkan, ia mengira bahwa penerapan protokol kesehatan masih terus harus dilakukan hingga tahun-tahun berikutnya.
Menurutnya, masyarakat dunia tidak boleh mengandalkan adanya vaksin Covid-19.
Hal ini dikarenakan, untuk mendapatkan vaksin Covid-19 tidaklah mudah.
"Di luar itu, ketersediaan vaksinasi Covid-19 secara progresif akan memulai kembali perjalanan global, tapi mendapatkan vaksin tidak akan cepat atau mudah," sebut Wong yang juga Menteri Pendidikan Singapura.
Berkaca dari kemungkinan tersebut, ada baiknya masyarakat Indonesia juga bersiap dan terus menerapkan protokol kesehatan serta pola hidup bersih dan sehat.
GridPop.ID (*)