Find Us On Social Media :

Diharapkan Dapat Hadir, Hari Ini Raffi Ahmad Harusnya Jalani Sidang Gugatan Pelanggaran Prokes, Humas Pengadilan: Agendanya Pemanggilan

By Ekawati Tyas, Rabu, 3 Februari 2021 | 19:00 WIB

Pembawa acara Raffi Ahmad saat menjalani vaksin Covid-19 tahap kedua, Rabu (27/1/2021).

Dari foto yang beredar Raffi terlihat tak menjaga jarak dan mengenakan masker.

Atas tindakan kecerobohannya tersebut Raffi lantas mengunggah permintaan maaf melalui laman Instagram pribadinya.

Ia menujukan permintaan maafnya pada Presiden Jokowi, Sekretariat Presiden, Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPC PEN), dan masyarakat Indonesia.

Baca Juga: Penampilannya Bareng Raffi Ahmad Disebut Jadi Pengrusak Acara, Nia Ramadhani Justru Ketawa-ketiwi Asik Lakukan Kegiatan Mahal Ini Usai Banjir Hujatan

"Permohonan maaf dan klarifikasi terkait peristiwa tadi malam di mana saya terlihat berkumpul dengan teman-teman tanpa memakai masker dan tanpa jaga jarak," ujar Raffi dalam unggahan di akun resmi Instagram @raffinagita1717, Kamis (14/1/2021).

"Pertama saya minta maaf yang sebesar-besarnya kepada Presiden Republik Indonesia Bapak Jokowi, Sekretariat Presiden, KPC PEN, dan juga kepada seluruh masyarakat Indonesia atas peristiwa tersebut," tutur dia.

Ia juga mengaku jika tindakannya tersebut merupakan murni keteledorannya.

Bahkan Raffi juga mengaku salah atas perbuatannya tersebut.

GridPop.ID (*)