"Aa sayang Nova," kata Ayus.
"Nova juga sayang aa, tapi Nova juga benci aa," kata Nova.
Nova mengungkap sampai kapanpun akan menyayangi sang kakak.
"Dan sampai kapanpun Nova akan selalu sayang aa".
Dalam unggahan itu juga berisi himbauan agar kerabat maupun keluarga tak ada yang memberikan nomor ponselnya pada siapapun yang bertanya.
Dilansir dari Kompas.com, Fadhila Nova sempat membenarkan kabar perselingkuhan Nissa Sabyan dan Ayus Sabyan.
"Dengan berat hati saya mengatakan bahwa memang benar abang saya berselingkuh dengan Nissa Sabyan," kata Nova.
Ia juga mengatakan jika perselingkuhan sang kakak telah terjadi selama kurang lebih sejak dua tahun yang lalu.
"Kami tidak tahu ya mereka berhubungannya sejak kapan, tapi ketahuannya itu sudah hampir dua tahun yang lalu," kata Nova.
Bahkan lantaran hal tersebut, kini Ririe Fairus istri sah Ayus Sabyan melayangkan gugatan cerai.
GridPop.ID (*)