GridPop.ID - Siapa sih yang tak mengenal penyanyi kondang berkharisma, Ariel NOAH?
Dijuluki sebagai lady killer alias penakhluk wanita, Ariel NOAH pun sukses memikat hati kaum hawa.
Tak main-main, ia pun kerap kali dijodohkan netizen dengan sejumlah selebritis cantik Indonesia.
Sebut saja diantaranya Luna Maya, Bunga Citra Lestari sampai yang terakhir adalah penyanyi internasional Agnez Mo.
Melansir GridHot.ID, kedekatan Ariel NOAH dan Agnez Mo itu bermula saat keduanya disatukan dalam sebuah acara musik sebagai juri.
Tampaknya, tak hanya sama-sama terlibat sebagai juri acara musik pop, Ariel NOAH dan Agnez Mo ternyata juga kepergok jalan bareng.
Memang, pesona Ariel NOAH rupanya masih saja sukses menyeret perhatian sejumlah wanita.
Bahkan dalam satu kesempatan, Irfan Hakim selaku pembawa acara musik tersebut menantang keduanya untuk saling bertatapan.
Namun, bukannya bertatapan satu sama lain, Agnez Mo justru umbar kedekatannya dengan mantan vokalis Peterpan tersebut.
Tak tedeng aling-aling, Agnez mengatakan bahwa Ariel sering mengirimkan voice note saat ia sedang bernyanyi. Sontak saja ini membuat heboh penonton.
Setelahnya, kedekatan antara Ariel NOAH dan Agnez Mo semakin diperbincangkan netizen.
Kali ini Agnez Mo dan Ariel NOAH kedapatan jalan berdua dan bahkan di lain kesempatan, mereka dikabarkan memakai sepatu samaan.
Bahkan dilansir melalui GridHype.ID, Agnez sempat memamerkan hasil coretan tangannya di jari jemari sang lady killer.
Bukan sembarang coretan, mantan penyanyi cilik itu menuliskan nama kecilnya 'Aggy' dan '1986' yang tak lain adalah tahun kelahirannya.
Coretan tangan Agnez itu pun sempat diposting ulang oleh akun Instagram @am2_legacy dengan caption "Hasil karya shincan".
Meski kerap dikabarkan dekat dengan sejumlah selebritis, namun mantan kekasih Luna Maya itu justru tampak belum ingin menjalin hubungan serius.
Kepada Sule, Kepada Sule, pemilik nama asli Nazril Irham ini menegaskan memang sedang jomblo atau masih sendiri.
“Sendiri mah sendiri,” ujar Ariel NOAH dikutip melalui Kompas.com dari kanal YouTube Sule Channel TV, Selasa (23/2/2021).
Terkejut dengan jawaban Ariel, Sule menanyakan alasan vokalis NOAH ini masih betah menjomblo.
Ariel langsung menjawab bahwa masih banyak pertimbangan yang harus dipikirkannya.
“Sejauh ini banyak pertimbangan atuh,” ucap Ariel lagi. Ariel NOAH juga menyebut bahwa waktu menjadi faktor utama.
Pasalnya, ia punya segudang aktivitas sehingga ditakutkan tidak fokus dalam menjalani semuanya.
“Makin banyak yang diurusin, dulu kan nyanyi (atau) pacaran. Sekarang ada (urusan) A, C jadi rada padat. Takutnya punya pasangan enggak fokus,” tutur pelantun “Topeng” tersebut.
“Memang kebanyakan masalah di situ kalau waktunya enggak diatur dengan baik ya gitu lagi. Enggak berhasil lagi,” ujar Ariel NOAH lagi.
GridPop.ID (*)