Kecurigaan itu bermula dari pengakuan petugas KUA Sawah Besar yang mengatakan bahwa pihaknya belum menerima berkas pernikahan Atta dan Aurel.
Untuk diketahui, Masjid Istiqlal marupakan wilayah administartif Kecamatan Sawah Besar sehingga pengantin yang akan menggelar akad nikah disana pasti mengurus persurat-suratan ke KUA Sawah Besar.
Namun nyatanya, sampai kemarin (23/3/2021) Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah belum juga mendaftarkan pernikahan ke KUA Sawah Besar.
"Sampai sekarang ini data Atta dan Aurel belum kami terima dan belum mendaftar di KUA Sawah Besar," ucap Eddy Herwanti selaku petugas KUA Sawah Besar yang dikutip melalui Grid.ID.
Sempat manuai tanda tanya, misteri batalnya akad nikah Atta dan Aurel di Masjid Istiqlal itu akhirnya terkuak.
Hal itu justru terkuak dari pihak Kapolsek Sawah Besar AKP Maulana Mukarom seperti dilansir dari Kompas.com.
Maulana dengan tegas menyatakan bahwa Atta dan Aurel tidak jadi menikah di Masjid terbesar se-Asia Tenggara itu.
"Jadi gini, kita dapat informasi dari mempelai ya. Jadi kegiatan untuk 3 April akad nikah yang rencananya di Istiqlal itu dibatalkan, dialihkan ke lokasi yang lain," kata Maulana saat dihubungi awak media, Selasa (23/3/2021).