Simak bahaya dan risiko mengonsumsi makanan yang dibakar berdasarkan informasi dari Kompas.com berikut ini.
Kandungan gizi menghilang
Makanan yang biasanya diproses dengan dibakar adalah daging yang kaya akan protein.
Protein sendiri dibutuhkan tubuh untuk memelihara dan memperbaiki jaringan tubuh.
Namun, protein dalam daging bisa saja menghilang akibat dibakar dengan suhu yang tinggi.
Memicu asam lambung
Pernahkah kamu merasakan peningkatan asam lambung setelah mengonsumsi makanan yang dibakar?
Ternyata, hal dikarenakan kinerja lambung yang menjadi lebih berat untuk mencerna makanan yang diproses dengan cara dibakar.
Nah, jika kamu punya riwayat GERD atau maag, kamu disarankan untuk menghindari makanan yan dibakar karea dapat memicu dan memperparah penyakit tersebut.
Memicu kanker
Melansir laman resmi Direktorat Promosi Kesehatan dan Pemberdayaan Masyarakat Kemenkes RI via Kompas.com, kandungan protein tinggi pada makanan yang dibakar dengan suhu tinggi dapat membentuk senyawa karsinogenik.
Senyawa ini dapat merusak DNA dalam gen manusia sehingga dapat memicu pertumbuhan sel kanker.