Find Us On Social Media :

Dulu Kariernya Cemerlang, Begini Nasib Komedian Pemain Si Doel Anak Sekolahan Ini, Pilih Beternak Ayam Usai Bebas dari Penjara Atas Dakwaan Kasus Korupsi

By Septiana Hapsari, Sabtu, 3 April 2021 | 06:03 WIB

Ilustrasi

Setelah itu, ia mulai merambah akting dengan terjun ke dunia layar lebar.

Namun, namanya baru mulai melejit ketika ia berperan sebagai Mandra dalam sinetron Si Doel Anak Sekolahan pada 1994 hingga 2003.

Selama berkarier, Mandra telah membintangi 14 film dan 15 sinetron.

Namun beberapa waktu lalu Mandra sempat menghadapi kondisi sulit.

Baca Juga: Tak Hanya Sibuk Permak Penampilan, Muzdalifah Juga Tak Ragu Repot-repot Ubah Namanya Jadi Ini Usai Nikahi Fadel Islami

Melansir dari Kompas.com, Mandra sempat mendekam di balik penjara karena dakwaan kasus korupsi.

Mandra dituntut hukuman satu tahun dan enam bulan penjara oleh jaksa penuntut umum pada Kejaksaan Agung.

Mandra selaku Direktur Utama Viandra Production dianggap melakukan penggelembungan harga tiga paket program siar dari PT Viandra Production untuk disiarkan di TVRI.

Mandra didakwa merugikan keuangan negara sebesar Rp 12.039.263.637 dengan dugaan korupsi dalam pengadaan program siap siar di LPP TVRI yang menggunakan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara 2012.

Atas proyek ini, Mandra memperoleh kekayaan dengan menerima pembayaran dari Iwan sebesar Rp 1,4 miliar.

Baca Juga: Kecantikannya Saingi Desiree Tarigan, Inilah Sosok Istri Pertama Hotma Sitompul Sebelum Ibu Bams Eks Samson, Tetap Miliki Gaya Modis Meski Tak Lagi Muda