GridPop.ID - Pernikahan Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar digelar pada Sabtu (3/4/21) kemarin.Acara bahagia pasangan muda ini berlangsung mewah di Hotel Raffles, Jakarta.Dilansir dari laman tribunnews.com, Hotel ini memiliki sederet fasilitas mewah.
Baca Juga: Sah Jadi Suami Istri, Atta Halilintar Langsung Tancap Gas Umbar Kemesraan Bareng Aurel Hermansyah di Ranjang Malam Pertama: Akhirnya...Hotel Raffles Jakarta memiliki tujuh tipe kamar yang terdiri dari Raffles Room, Raffles Garden View Room, Signature Room, Artist Suite, Gallery Suite, Garden View Suite, dan Raffles Suite.Sekedar informasi, jika ingin menginap, harga setiap kamar fluktuatif tergantung pemilihan tanggal dan berapa malam para tamu menginap.Melansir dari situ penyewaan hotel online, harga tipe signature room sekitar Rp 2,7 juta - 3 juta per malam.Kamar dengan pemandangan Kota Jakarta itu memiliki panel geser yang memisahkan area kamar dengan area bersantai, serta jendela kaca dari lantai ke langit.