Dalam foto yang diunggah mulan di akun Instagramnya @mulanjameela1, Jumat (2/4/2021) itu tampak ia berfoto dengan 6 orang lainnya.
Semua orang dalam foto itu terlihat kompak mengenakan hijab dengan pakaian modis gaya masing-masing.
Namun diantara semuanya, sosok Mulan Jameela pun sukses mencuri perhatian publik.
Seperti yang terlihat, penyanyi sekaligus anggota DPR RI itu tampil bergaya maskulin.
Yup! Mulan Jameela tampak mengenakan blazer model double breast berwarna orange, yang dipadukan dengan pemakaian hijab lilit berwarna krem.
Paduan celana wide leg berwarna putih membuat penampilan Mulan semakin terlihat modis.