GridPop.ID - Anak angkar Ruben Onsu, Betrand Peto tengah menjadi sorotan publik belakangan ini.
Hal ini terjadi lantaran beredar isu jika Betrand Peto memiliki hubungan kurang baik dengan ibu kandungnya.
Bahkan ibu kandung Betrand Peto pun merasakan jika dirinya diperlakukan berbeda dengan ayah kandungnya.
"Mungkin karena komunikasi. Ada satu dan lain hal yang bikin kita kurang berkomunikasi dengan baik makanya saya berada di pihak yang tidak pernah diperhatikan, tapi saya merasa senang diajak ke sini untuk ngobrol bersama bapak (Ruben)," ungkap ibu kandung Betrand Peto seperti yang dikutip dari YouTube The Onsu Family (18/4/2021) via Grid.ID.
Mendengar hal ini, Ruben pun menjelaskan jika anak angkatnya mengalami trauma dengan kisah mama dan papanya.
Betrand sendiri menceritakan jika dulu sebelum terkenal dirinya mendapat perlakuan tidak adil dari kedua orang tuanya dan kedua saudaranya.
Dengan penuh kekecewaan, Onyo menceritakan bagaimana perlakuan sang kakak, Chetryn dan sang adik, Kevin yang dahulu tidak pernah peduli dengannya.
Bahkan ketika Onyo berjualan kue di jalan dan berpapasan langsung dengan sang kakak, tak ada satupun teguran dari Chetryn.
"Belum pernah cerita ke bapak belum, ke mama belum. Ada satu kejadian, Onyo jualan kue, Onyo berpapasan sama Chetryn, tapi sama sekali tidak panggil Onyo."
"Padahal jalannya gini (bertemu muka), Onyo jalan sambil teriak kue di depan muka dia, tapi gak dipanggil sama sekali, berpapasan, dilihat pun nggak. Di hati Onyo, Onyo nih siapa, adik dia bukan?" jelasnya dikutip dari Youtube The Onsu Family, Rabu (21/4/2021) via Grid.ID.
Hal ini diungkapkan Betrand Peto di hadapan kedua orang tua kandungnya.
Mendengar hal tersebut, ayah kandung Betrand Peto pun tak kuasa menahan rasa haru dan bersalahnya.
Merujuk artikel terbitan Kompas.com, Ferdy Peto, ayah kandung Betrand Peto pun mengungkapkan permintaan maafnya, karena sudah menelantarkan putranya saat masih kecil.
Ferdy bahkan menuturkan jika putranya berha untuk marah dan membenci dirinya atas kegagalannya menjadi seorang ayah.
“Saya katakan saya siap menanggung, saya siap menerima itu, Onyo punya hak untuk marah sama bapak, punya hak untuk benci bapak, karena bapak salah besar, bapak gagal," ujar Ferdy dikutip di kanal YouTube The Onsu Family, Jumat (23/4/2021).
"Bapak gagal mendidik dan mengurus Onyo, bukan karena Onyo nya yang gagal, tapi bapaknya bodoh, ego. Engkau berhak untuk dendam,” ucap Ferdy.
Ferdy pun menyadari kesalahan terbesarnya terhadap sang putra yakni dengan membiarkanBetrand tinggal bersama kakek dan neneknya.
"Dosa saya yang paling besar itu adalah saat saya, kata kasarnya membuang Onyo di Opa Oma, saya tidak sempurna mencintai Onyo selayaknya bapak dan secara pribadi Nyo, saya meminta maaf," tutur ayahnya.
GridPop.ID (*)