Find Us On Social Media :

Hubunganya dengan Sang Mantan Istri Sempat Memanas Usai Bercerai, Anang Hermansyah Justru Kepergok Pasang Senyum di Wajahnya Saat Lihat Krisdayanti Nyanyi di Depannya

By Septiana Hapsari, Rabu, 28 April 2021 | 12:42 WIB

Krisdayanti dan Anang Hermansyah

Dari kanal YouTube Indonesia Idol, para juri, Maia, Rossa, Judika dan Ari Lasso pun ikut bernyanyi di mejanya masing-masing sambil berdiri melihat sang Diva Indonesia berada di atas panggung.

Sementara Anang memilih tetap duduk di bangku juri sambil menikmati lagu yang dinyanyikan mantan istrinya.

Reaksi Anang yang senyum-senyum melihat Krisdayanti di atas panggung pun beberapa kali disorot televisi.

Senyum Anang seolah menandakan ia terkesan dengan penampilan KD di atas panggung.

Baca Juga: Krisdayanti Dipuji Habis-habisan oleh Rekannya Saat Tampil di Indonesian Idol, Anang Hermansyah Gerogi hingga Minta sang Mantan Istri Lakukan Satu Hal Ini

Maia Estianty yang kala itu merekam penampilan KD dan Melisa di atas panggung langsung mengarahkan ponselnya ke arah kanan, tempat duduk Anang.

Sambil tersenyum, Maia mengabadikan reaksi Anang yang senyum-senyum saat melihat KD bernyanyi.

Anang pun sempat beberapa kali digoda oleh teman juri lainnya saat Krisdayanti tampil di atas panggung.

Namun, Anang memilih untuk tersenyum saat teman-teman jurinya menggodanya.

 

GridPop.ID (*)