Alshad tidak mendapatkan izin dari kedua orangtuanya setelah mengutarakan keinginannya ini.
"Benar, ada harimau di rumah, aneh orang-orang. Sebenarnya dari dulu kepengin, dari kecil lah, dari SD bisa dibilang pengin pelihara harimau.
Cuma bokap sama nyokap kayak enggak setuju mau punya harimau di rumah," ungkap Alshad.
Untuk mewujudkan keinginannya, Alshad pun mempelajari bagaimana cara orang awam memelihara harimau di rumah.
"Cuma pelan-pelan kasih tahu bahwa harimau kalau misalnya izinnya ditempuh, kandangnya juga sesuai standar, dan dilatih dengan cara yang benar, itu minimal risikonya sedikit, lebih sedikit daripada yang enggak mengerti merawatnya," jelas Alshad.
"Jadi setiap hari dikasih tahu, sampai eneg, sampai pasrah, 'ya sudahlah terserah kamu', akhirnya kayak begitu," kata Alshad melanjutkannya.
Melansir Grid.ID, diungkapkan tak hanya satu ekor, Alshad memiliki sepasang harimau benggala di rumahnya.