Pasalnya, untuk memiliki buah hati pertamanya ini Naga mesti menjalani proses yang panjang.
Dilansir dari Tribun Seleb, pada tahun 2013 Naga dan Feby telah memulai program hamil alami.
Kemudian Feby memutuskan untuk melakukan inseminasi sebanyak tiga kali pada 2016.
Namun sayang saat itu keduanya gagal menjalani program inseminasi tersebut.
Hingga akhirnya Naga dan Feby mantap untuk menjalani program bayi tabung pada 2018.
Saat itu mereka sempat gagal lantaran tidak memiliki cadangan embrio.
Terus mencoba hingga pada akhir 2019, Naga dan Feby kembali menjalani IVF.
Usaha mereka pun tak sia-sia lantaran pada awal 2020 Feby akhirnya dinyatakan hamil.
GridPop.ID