Find Us On Social Media :

Hidup Tanpa Ibu Sejak Usia 2 Bulan, Begini Nasib Bayi Kecil Lina Jubaedah, Teddy Sempat Diberi Wanti-wanti Ini Oleh Almarhum Istrinya

By Luvy Octaviani, Jumat, 7 Mei 2021 | 10:31 WIB

Bayi Lina Jubaedah

GridPop.ID - Lina Jubaedah merupakan mantan istri komedian kondang, Sule yang telah meningga dunia pada 4 Januari 2020 lalu.

Setelah berpisah dari Sule, Lina menikah lagi dengan seorang pria bernama Teddy.

Berita meninggalnya Lina Jubaedah pun sempat heboh hingga membuat Rizky Febian mengajukan otopsi terhadap jenazah sang ibu.

Setelah pihak berwajib melakukan otopsi, bisa dipastikan jika penyebab meninggalnya Lina Juabedah karena sakit.

Baca Juga: 5 Fakta Nagita Slavina Hamil Anak Kedua, Rafathar Punya Harapan hingga Tangis Bahagia Istri Raffi Ahmad

Hal itu diketahui berdasarkan hasil otopsi Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor) terhadap jenazah Lina Jubaedah.

Kabid Humas Polda Jawa Barat Kombes Saptono Erlangga mengatakan, hasil otopsi Lina Jubaedah bukan karena kekerasan, melainkan penyakit.

"Sebagai kesimpulan setelah dilakukan pemeriksaan otopsi dan laboraturium forensik, dapat dijelaskan kematian saudari Lina bukan karena adanya kekerasan maupun racun di dalam tubuh, akan tetapi akibat penyakit," kata Erlangga dalam jumpa pers di Mapolrestabes Bandung, Jawa Barat, Jumat (31/1/2020) dikutip dari laman kompas.com

Penyakit-penyakit yang ada di dalam tubuh Lina mulai dari gambaran penyakit hipertensi kronis sampai penyakit lambung.

Erlangga mengatakan, tidak ditemukan racun pada jenazah Lina.

"Dari hasil visum, didapat keterangan bahwa kondisi jenazah dalam keadaan sudah membusuk, kedua tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan," katanya.

"Kemudian pada pemeriksaan toksikologi yang dilakukan oleh temen temen forensik, tidak ditemukan adanya zat beracun dari sempel korban," ujar Erlangga.

Baca Juga: Harta Ibunya Ditaksir Tak Bakal Habis 7 Turunan, Anak Muzdalifah Kini Justru Bantu Orang Tuanya Jualan Kue Gegara Hal Ini, Ada Apa?

Setelah menikah dengan Teddy, Lina diketahui dikaruniai seorang buah hati.

Saat kepergiannya, bayinya saat itu baru berusia 2 bulan.

Kini bayinya harus rela hidup tanpa ibu setelah Lina Jubaedah meninggal dunia.

Melihat usianya yang baru 2 bulan, publik menyoroti nasib bayi mungil tersebut.

Rupanya Lina sudah sempat memberikan pesan perihal bayi mungilnya tersebut.

Suami Lina, Teddy dalam wawancara mengungkapkan bahwa dirinyalah yang akan mengurus dan menjaga bayi mereka.

"Untuk si kecil sendiri tetap dibawa saya. Karena memang amanat (almarhum Lina) begitu," jawab Teddy dikutip dari laman GridPop.ID pada artikel Januari 2020 lalu.

Sebelumnya, almarhum Lina sempat mempertemukan bayi kecilnya tersebut dengan keempat anaknya bersama suami terdahulunya Sule.

Baca Juga: Kini Duduk Manis Jadi Anggota DPR Usai 3 Kali Gagal, Artis Sinetron Ini Ternyata Sempat Pontang Panting Jualan Es Usai Bangkrut: Ini Buah Dari Kesabaran Saya

Kebersamaan mereka diabadikan dalam tayangan yang diunggah lewat kanal YouTube Putri Delina, putri Sule dan Lina.

Vlog berjudul "Rindu! Kumpul Kaya Gini, Belanja Bareng Mamah" itu diambil pada Hari Ibu 22 Desember 2019 dan diunggah empat hari kemudian.

Vlog itu menggambarkan kegiatan Putri dan Lina menikmati makan siang di sebuah restoran.

Dalam vlog tersebut, Rizky Febian tampak senang ketika menggendong bayi yang dibawa Lina.

Sambil tersenyum, Rizky Febian pun memanggil bayi yang ia gendong dengan sebutan Dek Bintang.

Rizky Febian juga mengatakan bahwa adik barunya itu adalah keluarganya.

Baca Juga: 12 Tahun Sukses Bangun Chemistry dengan Sule, Andre Taulany Bersyukur Pisah Sesaat, Mantan Vokalis Stinky: Dapat Energi Baru

Tak cuma menggendong, Iky panggilan akrabnya, juga terlihat membuai adik tirinya dengan lagu terbarunya kala itu.

"Cukup kau di sampingku//sempurnakan langkahku//menyusuri hidup," begitu potongan lirik yang dinyanyikan Rizky di hadapan bayi.

Rizky tampak serius bernyanyi sambil menatap wajah adik baru.

"Dinyanyiin Mah," kata Putri Delina.

"Waduh, dinyanyiin, mantap dinyanyiin kakaknya," timpal Lina. GridPop.ID (*)