Umi Pipik secara mengejutkan mengaku bahwa dirinya pernah dipoligami oleh almarhum.
Namun, ibu empat anak ini baru mau buka suara setelah Uje meninggal dunia.
Ia tidak ingin menceritakan hal tersebut kepada orang-orang terdekatnya, apalagi ke publik.
Bahkan, keluarga Umi Pipik sendiri baru mengetahui Uje berpoligami pasca almarhum meninggal.
Bagi Pipik, orang lain yang boleh mengetahui sisi bahagia saja, bukan masalah.
"Keluarga besar saya pun, maaf ya, Uje poligami segala macam, mungkin baru tahu setelah saya cerita ketika beliau meninggal," ungkap Umi Pipik.
"Dan mereka sempat kaget. Karena memang saya buat apa? Kan kita yang menjalani, bukan orang lain."