Find Us On Social Media :

Menyambut Hari Raya Waisak 2021, Berikut 6 Candi yang Biasa Jadi Lokasi Perayaan Tri Suci Waisak Selain Borobudur

By Luvy Octaviani, Jumat, 14 Mei 2021 | 05:02 WIB

Hari Raya Waisak

3. Candi Plaosan dan Candi Sewu

Di Jawa Tengah, selain Candi Borobudur, Candi Plaosan dan Candi Sewu juga dijadikan tempat upacara Waisak.

Menurut unggahannya di Facebook, Sangha Agung Indonesia akan melakukan rangkaian ritual Tri Suci Waisak 2018 di kompleks Candi Plaosan dan Candi Sewu.

Prosesi Puja akan dilakukan dari Candi Plaosan menuju Candi Sewu pada hari ini, pukul 16.00 WIB.

Baca Juga: BOCOR, Isi Percakapan WhatsApp Raffi Ahmad Bahas Mobil hingga Sofa Seharga Rp 1 Miliar, Nagita Slavina Beri Balasan Singkat Padat Jelas, Warganet: Beli 2 Enteng Amat

4. Candi Jiwa dan Candi Blandongan

Candi Jiwa dan Candi Blandongan biasanya digunakan sebagai lokasi upacara Waisak bagi masyarakat Budha di Jawa Barat, Jakarta, Banten, dan sekitarnya.

Kedua candi ini berada di Karawang, Jawa Barat.

Candi Jiwa (Batujaya 1) terdapat di kompeks Percandian Batujaya. Tak ada keterangan pasti kapan Candi Jiwa dibangun.

Namun, candi-candi di Batujaya diperkirakan sudah ada sejak abad ke-2 sampai ke-12.

Sedangkan Candi Blandongan (Segaran V) disebut sebagai candi yang memiliki peninggalan prasejarah terlengkap di Percandian Batujaya.

Teknologi dan arsitektur Candi Blandong lebih rumit dibanding candi lainnya di kompleks ini. GridPop.ID (*)